BOLASPORT.COM - Samuel Chukwueze mengaku sempat menyangka AC Milan bercanda dalam sebuah wawancara peresmiannya sebagai pemain baru I Rossoneri.
AC Milan baru saja memastikan diri mereka mendapatkan pemain baru ketujuh pada musim panas 2023 ini.
Kali ini, AC Milan mengumumkan bahwa mereka telah merekrut Samuel Chukwueze dari Villarreal.
AC Milan mengumumkan perekrutan Chukwueze melalui laman resmi mereka pada Kamis (27/7/2023) malam hari WIB.
Chukwueze akan menerima kontrak jangka panjang dari I Rossoneri dengan durasi lima tahun.
"AC Milan dengan senang hati mengumumkan penandatanganan Samuel Chimerenka Chukwueze dari Villarreal CF," bunyi pernyataan resmi klub.
"Penyerang Nigeria itu telah menandatangani kontrak dengan Rossoneri hingga 30 Juni 2028," tulis pernyataan AC Milan.
????????️ Samuel Chukwueze ????????
Official Statement ???? https://t.co/mtMWKYO651
Comunicato Ufficiale ???? https://t.co/7oFv0XvALZ#ACMQuest #SempreMilan pic.twitter.com/S99Qp9nxKF
— AC Milan (@acmilan) July 27, 2023
Baca Juga: RESMI - Samuel Chukwueze ke AC Milan, Jadi Penerus Nomor Keramat Andrea Pirlo
Chukwueze didatangkan AC Milan dengan total biaya mencapai 28 juta euro atau sekitar Rp464 miliar.
Rincian biaya transfernya terdiri dari 20 juta euro untuk ongkos transfer dan 8 juta euro untuk biaya tambahan.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | ACMilan.com |
Komentar