BOLASPORT.COM - Ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, merasa tak mendapatkan ujian berarti pada babak 16 besar Japan Open 2023.
Chia/Soh melewati babak kedua usai mengalahkan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Juara dunia ganda putra itu hanya membutuhkan waktu singkat dalam tempo 24 menit untuk mengandaskan perlawanan Fikri/Bagas.
Baca Juga: Japan Open 2023 - Ganda Putra Terbaik Merana, Duo Menara Reborn Genggam Nasib China
Chia/Soh menang dua gim dengan skor 21-12, 21-10 pada pertandingan yang digelar di Yoyogi Gymnasium Tokyo, Jepang, Kamis (27/7/2023).
Kemenangan atas Bagas/Fikri mengantarkan Chia/Soh ke perempat final.
Chia/Soh akan menghadapi sesama pasangan unggulan yaitu Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dari Jepang untuk berebut tiket ke semifinal.
Rekor buruk mewarnai rivalitas Chia/Soh dengan Hoki/Kobayashi.
Pasangan Malaysia lebih sering kalah dan bahkan tak pernah menang dalam empat pertemuan terakhir. Secara keseluruhan mereka cuma menang 2 kali dari 7 pertemuan.
Tahun lalu Chia/Soh dipermalukan Hoki/Kobayashi di kandang saat semifinal Malaysia Open 2022 di mana skor akhir laga adalah 21-23, 9-21.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | NST.com.my |
Komentar