BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, merasa puas dengan hasil yang diraihnya pada perempat final Japan Open 2023.
Jonatan ke semifinal setelah mengalahkan Kunlavut Vitidsarn (Thailand) dalam duel sesama unggulan di Yoyogi Gymnasium, Tokyo, Jepang, Jumat (28/7/2023).
Kemenangan dua gim dengan skor kembar 21-16, 21-16 berhasil dikemas oleh Jonatan melalui permainan yang cukup dominan.
Baca Juga: Japan Open 2023 - 'Recovery' Tak Sempurna, Ahsan/Hendra Tak Siap Disergap Fajar/Rian
Vitidsarn sebenarnya bukan lawan yang enteng bagi Jonatan. Dua pertemuan terakhir Jonatan dan juara dunia junior tiga kali itu selalu ramai.
Saat Sudirman Cup 2023, Jonatan dan Vitidsarn bertarung hingga adu setting pada gim ketiga yang berakhir dengan skor 20-22 untuk kemenangan wakil Thailand.
Pun secara keseluruhan, kedua pemain andalan masing-masing negara ini seimbang dengan berbagi tiga kemenangan dalam enam pertemuan.
Akan tetapi, kali ini Jonatan terlihat lebih menonjol. Setelah membalikkan keadaan pada 8-7 pada gim pertama, poin juara Indonesia Masters ini nyaris tak tersentuh lawan.
"Pastinya saya belajar dari pertemuan-pertemuan sebelumnya," ujar Jonatan dalam keterangan resmi dari Tim Humas dan Media PBSI.
"Hari ini strategi yang disiapkan berjalan dengan lancar dan cukup baik. Saya bermain lebih agresif dan lebih tenang," sambung pemain berusia 25 tahun itu.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | PBSI |
Komentar