Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bernardo Tavares Heran dengan Wasit yang Mau Jadi Bintang Usai PSM Imbang Lawan Bhayangkara

By Abdul Rohman - Minggu, 30 Juli 2023 | 04:00 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, sempat melakukan protes saat memantau timnya bertanding dalam laga pekan pertama Liga 1 2023  di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (3/7/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, sempat melakukan protes saat memantau timnya bertanding dalam laga pekan pertama Liga 1 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (3/7/2023) malam.

BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, mengutarakan kekesalannya atas kinerja wasit pada laga pekan kelima Liga 1 2023-2024 menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (29/7/2023).

Tepatnya saat pertandingan memasuki menit ke-90.

Di pinggir lapangan, sudah terdapat tiga pemain PSM yang akan dimasukkan Bernardo Tavares.

Mereka adalah Andy Harjito (menggantikan Everton Nascimento), Adil Nur Bangsawan (Kenzo Nambu), dan Dzaky Asraf (Yakob Sayuri).

Sejatinya, Bernardo Tavares masih ingin mempertahankan Everton Nascimento, Kenzo Nambu, dan Yakob Sayuri di dalam pertandingan.

Pasalnya, PSM tengah mendapat corner kick yang dieksekusi oleh Yance Sayuri.

Abdul Aziz selaku wasit yang memimpin pertandingan tetap meminta Everton Nascimento, Kenzo Nambu, dan Yakob Sayuri keluar dari lapangan untuk diganti.

Karena dianggap mengulur-ulur waktu,
Everton Nascimento diganjar kartu kuning.

Baca Juga: Tekad Hanif Sjahbandi di Duel Persija Vs Persebaya

"Terkait wasit, saya ingin tekankan sesuatu," ucap Bernardo Tavares seusai pertandingan.

"Yang menetapkan kapan pemain harus diganti adalah pelatih."

"Pada situasi pergantian tadi, kami sedang melakukan set piece (corner kick) dan saya bilang sama wasit 'tunggu habis ini'. Saya bingung terkadang wasit ingin jadi bintang di suatu pertandingan," sambung pelatih asal Portugal tersebut.

Bernardo Tavares mengaku masih ingin mengomentari kinerja pengadil lapangan secara rinci.

Akan tetapi, dia mengurungkan niatnya.

"Saya mau bicara panjang lebar soal wasit," tutur Bernardo Tavares.

"Tapi saya tidak pilih bicara panjang lebar."

"Karena wasit melakukan banyak kesalahan malam ini," kata pelatih berusia 43 tahun tersebut.

Baca Juga: Klasemen dan Top Skor Sementara Liga 1 - Seluruh Tim Sudah Rasakan Kekalahan, Eks Persib Jadi Striker Lokal Tergacor Saat Ini

Pada pertandingan ini, PSM mampu menahan imbang Bhayangkara FC dengan skor 0-0.

Bernardo Tavares pun sangat mengapresiasi perfoma anak asuhnya.

Kini PSM yang mengumpulkan delapan poin untuk sementara menempati posisi keenam klasemen.

"Saya bangga kepada pemain-pemain saya," ujar Bernardo Tavares.

"Dan ada beberapa momen yang kita bisa lakukan lebih baik lagi, harusnya bisa memanfaatkan peluang tapi kita tidak bisa," sambung pria berkepala plontos tersebut.

Lebih lanjut, dia memuji penampilan skuad Bhayangkara FC.

Menurut Bernardo Tavares, Bhayangkara FC butuh konsistensi untuk bisa beranjak dari tren negatif.

Saat ini Bhayangkara FC berada di urutan ke-18 dengan koleksi satu poin.

Sebelumnya dalam empat pertandingan terakhir, Bhayangkara FC mencatatkan kekalahan beruntun.

Dari PSIS (3-1), RANS Nusantara FC (1-2), Persija (4-1), dan Persikabo 1973 (1-3).

"Dan saya ucapkan selamat kepada Bhayangkara atas satu poin ini," ucap Bernardo Tavares.

"Kalau mereka bermain seperti ini di laga-laga selanjutnya saya yakin mereka bisa merubah posisi di papan klasemen," tutupnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
15
34
2
Persib
13
29
3
Borneo
15
26
4
Persija Jakarta
15
25
5
Bali United
14
24
6
Persita
15
24
7
PSM
14
23
8
Dewa United
15
22
9
Arema
15
22
10
PSBS Biak
15
22
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Barcelona
19
38
3
Real Madrid
17
37
4
Athletic Club
19
36
5
Mallorca
19
30
6
Villarreal
17
27
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Osasuna
18
25
10
Celta Vigo
18
24
Klub
D
P
1
Atalanta
16
37
2
Napoli
16
35
3
Inter
15
34
4
Fiorentina
15
31
5
Lazio
16
31
6
Juventus
16
28
7
Milan
16
26
8
Bologna
15
25
9
Udinese
16
20
10
Empoli
16
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X