Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Malaysia Turut Soroti Efek Instan Bojan Hodak di Persib

By Arif Setiawan - Minggu, 30 Juli 2023 | 11:15 WIB
Pelatih baru Persib Bandung, Bojan Hodak.
PERSIB
Pelatih baru Persib Bandung, Bojan Hodak.

BOLASPORT.COM - Kedatangan Bojan Hodak langsung memberikan dampak positif untuk Persib Bandung.

Bojan Hodak resmi menjadi pelatih Persib Bandung pada tanggal 26 Juli lalu.

Pelatih asal Kroasia itu ditugaskan untuk menggantikan posisi yang sebelumnya ditempati Luis Milla.

Sebelum kedatangan Bojan Hodak, Persib tampil terseok-seok di Liga 1 2023/2024.

Persib hanya mampu meraih tiga hasil seri dan sekali kalah pada empat pertandingan awal.

Namun akhirnya Persib meraih kemenangan perdana pada laga pekan kelima.

Kemenangan tersebut diperoleh Maung Bandung saat bertandang ke Kediri melawan Persik.

Persib menumbangkan Persik dengan skor 2-1.

Menariknya Bojan ikut turut terbang ke Kediri.

Baca Juga: Media Vietnam Jadikan Timnas Indonesia sebagai Lumbung Poin di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hanya saja pelatih berusia 52 tahun itu belum bisa mendampingi Marc Klok dkk di lapangan.

Kehadiran Bojan yang membuahkan kemenangan Persib ini rupanya mendapat sorotan dari salah satu media asal Malaysia, NST.

NST memakai judul 'Efek Bojan'.

Lebih lanjut, Bojan mengungkapkan alasan belum memimpin Persib saat melawan Persik.

"Saya tidak berada di stadion karena saya belum menerima izin kerja."

"Saya menonton pertandingan di kamar hotel saya."

"Namun saya sudah bertemu dengan anak-anak sebelum pertandingan."

"Saya senang Persib menang," kata Bojan, dilansir BolaSport.com dari NST.

Pelatih anyar Persib Bandung, Bojan Hodak, saar tiba di Indonesia, Jumat (28/7/2023).
PERSIB
Pelatih anyar Persib Bandung, Bojan Hodak, saar tiba di Indonesia, Jumat (28/7/2023).

Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Vietnam Sudah Mulai Persiapan, Timnas U-23 Indonesia Kapan?

Sementara itu, tiga poin dari Persik sukses membantu Persib keluar dari zona degradasi.

Pangeran Biru kini menempati peringkat ke-10 dengan raihan enam poin.

Poin tersebut terpaut empat angka dari Dewa United yang memuncaki klasemen.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Nst.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X