Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sikap Aji Santoso soal Suporter Persebaya yang Datang di Laga Kontra Persija

By Abdul Rohman - Senin, 31 Juli 2023 | 08:45 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (30/7/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (30/7/2023).

BOLASPORT.COM - Pelatih Aji Santoso menyikapi soal suporter Persebaya yang hadir pada pekan kelima Liga 1 2023-2024 kontra Persija di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (30/7/2023).

Hal tersebut diungkapkan oleh Aji Santoso dalam sesi jumpa pers seusai pertandingan.

Menurut Aji Santoso, sejatinya sudah terdapat imbauan agar suporter Persebaya tidak datang ke stadion saat klub berjulukan Bajul Ijo itu menjalani partai tandang.

Akan tetapi, tidak mudah untuk mencegah suporter yang tetap ingin mendukung di laga away.

Untuk diketahui, dalam regulasi Liga 1 2023-2024, melarang pendukung tim tamu hadir ke stadion.

"Cukup susah sebenarnya (mencegah suporter di laga tandang)," ucap Aji Santoso.

"Pengurus (manajemen) sudah mengimbau supaya tidak bisa hadir," kata mantan pelatih Persela tersebut.

Baca Juga: Respons Aji Santoso Terkait Persebaya Belum Pernah Menang Dalam 4 Laga Beruntun

Sebanyak 70 fan Persebaya diperbolehkan masuk ke SUGBK karena memiliki tiket.

Kehadiran pendukung Persebaya pun disambut hangat oleh The Jakmania.

Dikatakan Aji Santoso, pembelian tiket masih perlu dibenahi dalam penerapan aturan larangan suporter tamu hadir.

"Tapi yang repot, mereka beli tiket tetap dikasih," tutur pria kelahiran, Malang, Jawa Timur tersebut.

"Harusnya jangan dikasih kalau beli tiket," ujarnya.

Sementara itu, Reva Adi Utama, menilai kehadiran Bonek ini bentuk kecintaan yang mendalam terhadap Persebaya.

Kendati demikian, Reva Adi Utama tidak membenarkan suporter yang tetap nekad away.

Baca Juga: Posisi Baru Witan Sulaeman di Persija, Beri Ancaman ke Pratama Arhan di Timnas Indonesia

"Benar apa yang Coach (Aji Santoso) katakan. Dari manajemen juga sudah mengimbau supaya suporter tidak datang ke Jakarta," kata mantan pemain Madura United itu.

"Tapi kita juga harus lihat sisi postifnya, ini bentuk cinta Bonek kepada Persebaya."

"Mereka tidak ingin kami berjuang sendirian," ujarnya.

Adapun pada laga kontra Persija ini, Persebaya Surabaya menelan kekalahan dengan skor 1-0.

Gol semata wayang Persija diciptakan oleh Ryo Matsumura pada menit ke-38.

Atas hasil tersebut, Persebaya kini mencatatkan empat laga tanpa kemenangan.

Sebelumnya dalam tiga pertandingan terakhirnya, Persebaya meraih dua kali imbang dan sekali kalah.

Saat ini Persebaya yang mengumpulkan lima poin untuk sementara menempati urutan ke-13.

Selanjutnya, Persebaya akan menjamu Persikabo 1973 pada pekan keenam kompetisi di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Jumat (4/8/2023).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Tinggal Sebentar Lagi, Inilah Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136