Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Terbendung, AC Milan Segera Angkut Pemain Bau Kencur, Bocah 16 Tahun dari Polandia

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 31 Juli 2023 | 09:30 WIB
AC Milan tinggal selangkah lagi untuk menuntaskan transfer pemain muda asal Polandia, Mateusz Skoczylas.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
AC Milan tinggal selangkah lagi untuk menuntaskan transfer pemain muda asal Polandia, Mateusz Skoczylas.

BOLASPORT.COM - AC Milan masih tak terbendung di bursa transfer musim panas 2023. I Rossoneri segera mengangkut pemain bau kencur, bocah berusia 16 tahun dari Polandia.

Raksasa Liga Italia, AC Milan, belum berhenti untuk belanja pemain pada bursa transfer musim panas 2023.

Setelah dikabarkan berhasil mengamankan Yunus Musah dari Valencia, kali ini AC Milan disebut-sebut segera mengamankan satu talenta muda berbakat.

Warta tersebut diembuskan oleh pakar mercato kenamaan, Fabrizio Romano pada Minggu (30/7/2023) malam WIB.

Dalam cuitannya di media sosial Twitter (X), Romano menuturkan gelandang muda berbakat asal Polandia, Mateusz Skoczylas, segera bergabung dengan AC Milan.

Tidak disebutkan nominal yang mesti dikeluarkan AC Milan untuk mengangkut Mateusz Skoczylas dari Zaglebie Lubin.

Adapun kesepakatan antara Mateusz Skoczylas dan AC Milan dilaporkan telah disetujui.

Baca Juga: Rasmus Hojlund Segera Gabung Man United, Erik ten Hag Harus Ucapkan Terima Kasih ke Cristiano Ronaldo

Untuk kontrak, pemain yang bersangkutan akan meneken kontrak pada awal pekan antara akhir Juli hingga awal Agustus 2023.

Belum diketahui apakah nantinya Skoczylas bakal bermain untuk tim Primavera AC Milan atau tim U-18.

Skoczylas diketahui berposisi sebagai gelandang serang.

Namun, pemain yang baru berusia 16 tahun tersebut juga bisa dimainkan sebagai gelandang tengah dan penyerang bayangan.

Skoczylas diketahui telah membuat 11 penampilan untuk tim kedua dari Zaglebie Lubin yang bermain di Ekstraklasa Polandia atau Divisi 2 Liga Polandia.

Dirinya juga terlibat dalam perjalanan Polandia ke semifinal Euro U-17 2023.

Dalam turnamen itu, Skoczylas tampil sebagai starter dalam lima laga dengan mengoleksi tiga gol sepanjang turnamen.

Baca Juga: Lionel Messi Jadi Anak Emas MLS, 2 Rival Inter Miami Langsung Protes

Para pemandu bakat AC Milan sejatinya sudah melakukan pengintaian di sepanjang gelaran Euro U-17 2023.

Atas saran mereka, I Rossoneri akhirnya melakukan manuver terhadap Skoczylas.

Di sisi lain, klub Mateusz Skoczylas bernaung, Zaglebie Lubin, juga bukanlah klub sembarangan.

Pasalnya, mereka adalah klub yang melahirkan pemain berbakat dari Polandia seperti Piotr Zielinski dan Krzysztof Piatek, serta mantan bek sayap Borussia Dortmund, Lukasz Piszczek.

Perekrutan yang dilakukan AC Milan terhadap bocah bau kencur sekelas Mateusz Skoczylas tentunya tak lepas dari kebijakan dan proyek jangka panjang mereka.

Pemain muda berbakat menjadi sosok yang diboyong oleh AC Milan guna membangun tim elite dan berkelanjutan di masa depan.

Pada bursa transfer musim panas 2023, AC Milan memang ganas dalam berburu pemain.

Baca Juga: Hubungan Carlo Ancelotti dan 1 Pemain Real Madrid Memanas, Jude Bellingham Jadi Penyebab

Sebelum meresmikan Yunus Musah, juara 19 kali Liga Italia tersebut telah mengantongi 7 pemain baru.

Dari ketujuh pemain tersebut, lima pemain ditebus permanen sementara dua lainnya berstatus bebas transfer.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Football-italia.net, Twitter.com/FabrizioRomano
REKOMENDASI HARI INI

Liga 1 - Berkah Main Pertama Kali di Ternate, Malut United Persembahkan Kemenangan Terbesar Musim Ini untuk Suporter

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136

TERPOPULER

Close Ads X