BOLASPORT.COM - Gelandang Persija, Maciej Gajos, nampak masih perlu beradaptasi dengan cuaca di Indonesia.
Dari tiga kali penampilannya di Liga 1 2023-2024, Maciej Gajos, tidak pernah bermain penuh.
Terbaru, saat Persija menjamu Persebaya pada pekan kelima Liga 1 2023-2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (30/7/2023).
Maciej Gajos yang tampil sejak awal permainan ditarik keluar pada menit ke-61.
Pemain asal Polandia tersebut digantikan oleh Resky Fandi.
Pelatih Persija, Thomas Doll, pun dapat memahami situasi yang tengah dilewati
Maciej Gajos.
Mengingat, bergabung dengan Persija menjadi pengalaman perdana bagi
Maciej Gajos di kompetisi Indonesia.
Sebelumnya, dia memperkuat klub Polandia, Lechia Gdansk sejak 2019.
Bersama Lechia Gdansk, Maciej Gajos tampil sebanyak 135 pertandingan.
Dengan koleksi 18 gol dan delapan assist.
"Gajos, dia butuh lebih banyak sesi latihan," kata Thomas Doll seusai pertandingan kontra Persebaya.
"Apalagi Maciej (Gajos) dari Eropa."
"Beruntung kami main malam hari sekarang (saat lawan Persebaya), tidak sore hari," kata Thomas Doll.
Sementara itu, Witan Sulaeman, memaklumi Maciej Gajos yang masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan iklan di Indonesia.
Witan Sulaeman dan Maciej Gajos pernah satu tim di Lechia Gdansk.
Baca Juga: Gagal Kerja Sama, Ten Hag Curi-Curi Waktu untuk Puji Harry Kane
"Untuk Gajos saya pikir dia pemain bagus," tutur Witan Sulaeman.
"Dan saya pikir dia baru datang dari Eropa, baru latihan dua minggu."
"Itu sangat sulit baginya apalagi ada beda cuaca, di sini (Indonesia) panas," kata pemain timnas Indonesia tersebut.
Diakui Witan Sulaeman, dia sempat mengalami masalah yang sama dengan
Maciej Gajos.
Pasalnya, sebelum hijrah ke Persija pada Januari 2023, Witan menjalani karir di Eropa sejak Februari 2020.
"Dan saya juga merasakan itu musim lalu," ucap mantan pemain FK Senica itu.
"Perbedaan cuaca sangat penting bagi pesepakbola."
"Apalagi musim lalu kami main sore terus, ya Gajos hanya butuh waktu saja buat adaptasi dengan cuaca," ujarnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar