Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Pemain Diaspora dari Prancis dan Australia akan Dipanggil ke Timnas U-17 Indonesia

By Abdul Rohman - Rabu, 2 Agustus 2023 | 23:30 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (2/8/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (2/8/2023).

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyebutkan bahwa terdapat dua pemain diaspora yang berasal dari Prancis dan Australia akan gabung ke timnas U-17 Indonesia untuk diproyeksikan tampil di Piala Dunia U-17 2023.

Akan tetapi, Erick Thohir, tidak menjelaskan secara lengkap siapa sosok yang dimaksud.

Hal tersebut disampaikan Erick Thohir dalam sesi jumpa pers, Rabu (2/8/2023).

"Dan masih ada yang masuk lagi ini dari Prancis, Australia masuk juga," ucap Erick Thohir.

"Ini dari luar negeri," sambung Erick Thohir.

Sebelumnya, sudah ada enam pemain diaspora yang dipanggil ke pemusatan latihan (TC) timnas U-17 Indonesia.

Mereka adalah Welber Halim Jardim (Sao Paulo U-17), Madrid Augusta (AFC'34 Alkmaar), Mahesa Ekayanto (FC Dordrecht), Staffan Qabiel Horrito (Academy Sant Cuggat), Aaron Liam Suitela (Bullen FC), dan Aaron Nathan Ang (Youth FC Nottingen).

Baca Juga: Turnamen Basket Liga Jasa Keuangan 2023 Resmi Digelar

Empat diantaranya telah dipulangkan pelatih Bima Sakti karena tidak memenuhi standar yang diinginkan.

Pemain yang dimaksud, Aaron Nathan Ang, Staffan Qabiel Horrito, Mahesa Ekayanto, dan Madrid Augusta.

Sementara Welber Halim Jardim dan Aaron Liam Suitela tetap masuk dalam daftar 34 pemain yang diboyong Bima Sakti untuk menjalani laga uji coba di Bali.

Igor Arungbumi Sanders dan Althaf Fawwaz Khan menjadi dua nama diaspora baru yang kini mendapat kesempatan gabung ke timnas U-17 Indonesia.

"Kemarin dari enam sisa dua, sekarang ada yang masuk lagi dua," tutur Erick Thohir.

Menurut Erick Thohir, akan semakin baik jika banyak pemain bertalenta gabung skuad Garuda Asia.

"Makin banyak talenta yang terekam, akan menjadi opsi yang banyak," tutur pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut.

Dia menambahkan, PSSI bersedia mengurus proses naturalisasi bagi pemain diaspora yang tidak mempunyai paspor Indonesia.

Baca Juga: Australian Open 2023 - Adu Strategi Kunci Anthony Ginting Saat Sempat Lengah

"Dan kalau masalah individu yang lain saya tidak bisa komen, jalau memang merah putih, datang ke sini, naturalisasi bisa kita urus," tutur Erick Thohir.

"Asal hatinya mau main di sini," tutupnya.

Diketahui, pemain Tottenham Hotspur U-18, Gabriel Han Willhoft King masuk dalam daftar pemain yang diproyeksikan memperkuat timnas U-17 Indonesia.

Akan tetapi, Gabriel Han Willhoft King dilaporkan tidak mempunyai paspor Indonesia.

Dengan demikian, pemain yang pernah membela timnas U-16 Inggris itu harus menjalani proses naturalisasi.

Gabriel Han Willhoft King mempunyai darah Indonesia dari kakek atau neneknya.

Adapun Piala Dunia U-17 2023 mulai bergulir pada 10 November hingga 2 Desember 2023.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

China Masters 2024 - Menangi Laga Sesama Wakil Luar Pelatnas, Sabar/Reza Punya Modal Pede dari Kemenangan atas Ganda Putra No.1 Dunia Tuan Rumah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X