Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kemarin Penguasa Asgard, Sekarang Messi Jadi Raja Negeri Wakanda

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 3 Agustus 2023 | 14:45 WIB
Selebrasi Lionel Messi menirukan Black Panther dalam laga Inter Miami vs Orlando City pada ajang Leagues Cup, Kamis (3/8/2023) pagi WIB.
TWITTER.COM/MESSILEOBRASIL
Selebrasi Lionel Messi menirukan Black Panther dalam laga Inter Miami vs Orlando City pada ajang Leagues Cup, Kamis (3/8/2023) pagi WIB.

BOLASPORT.COM - Selebrasi terbaru Lionel Messi memperlihatkan dirinya menjadi raja Negeri Wakanda, Black Panther. Sebelumnya dirinya berpose sebagai penguasa Asgard, Thor.

Kehadiran Lionel Messi di Inter Miami seolah menghadirkan sihir tersendiri bagi penikmat sepak bola di Amerika Serikat.

Major League Soccer (MLS) bak panggung bagi Messi untuk mempertontonkan keahliannya dalam bermain sepak bola.

Pemenang Piala Dunia 2022 tersebut juga seperti membuktikan bahwa dirinya belum habis.

Terbaru, Messi turut menyumbang dua gol untuk Inter Miami dalam laga melawan Orlando City di babak 32 besar Leagues Cup 2023, Kamis (3/8/2023) pagi WIB.

Dikutip BolaSport.com dari TycSports, dalam laga yang berkesudahan 3-1 untuk Inter Miami tersebut, Messi membuka skor pada menit ke-7.

Lepas dari jebakan offside, pemain berusia 36 tahun tersebut sempat mengontrol bola dengan dada sebelum melesakkannya melalui voli kaki kiri.

Baca Juga: Sekali Datang ke Inter Miami, Messi Habisi Rekor Komersil Ronaldo

Selepas itu, Messi melakukan selebrasi yang menari usai dikerubungi oleh rekan-rekannya.

Messi tampak berdiri dengan tangan di depan dada dengan pose menyilang.

Gaya tersebut diketahui sebagai pose ala raja dari Negeri Wakanda, Black Panther.

Karakter fiksi buatan Marvel tersebut menjadi inspirasi terbarunya dalam berselebrasi usai mencetak gol.

Pose Wakanda ala Black Panther tersebut sempat terekam beberapa saat saja di kamera.

Messi seakan-akan mempertahankan selebrasi bertemakan superhero dari Marvel saat berseragam Inter Miami.

Sebelumnya, eks kapten Barcelona tersebut memeragakan gaya seperti "hold my beer" ke arah salah satu pemilik The Herons, David Beckham.

Baca Juga: Robert Taylor, Winger Finlandia yang Jadi Partner Baru Lionel Messi di Inter Miami

Momen tersebut terjadi saat Messi dkk. menggebuk Atlanta United 4-0 minggu lalu.

Di laga kontra Atlanta United pula Messi turut mengukir brace.

Banyak yang menyimpulkan bahwa selebrasi Lionel Messi adalah selebrasi "hold my beer".

Akan tetapi, istri Messi, Antonela Roccuzzo, telah memberikan klarifikasi bahwa itu adalah dedikasinya kepada putra tertuanya, Thiago.

Dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda, putra tertua Messi dan Antonella adalah penggemar berat Marvel dan karakter favoritnya adalah penguasa Asgard, Thor.

Dewa Asgardian itu dikenal menggunakan palu ikonik bernama Mjolnir untuk mengalahkan para musuhnya.

Namun, Lionel Messi tidak perlu menggunakan senjata apa pun untuk membuat musuh-musuhnya takluk.

Baca Juga: Kaka dari Belgia Akhirnya Disekolahkan AC Milan, Gaji Ditanggung Penuh Atalanta Plus Opsi Beli Permanen

La Pulga cukup menghancurkan pertahanan dari Atlanta United dengan mudah, bukti bahwa Inter Miami tidak salah merekrutnya.

Adapun gol kedua Messi ke gawang Orlando City tercipta pada menit ke-72.

Satu gol Inter Miami lainnya dicetak oleh Josef Martinez pada menit ke-51 melalui titik putih.

Bagi Messi, empat gol dalam tiga pertandingan pertamanya bersama The Herons tidak mengejutkan para penggemar di MLS.

Para pencinta sepak bola di Amerika Serikat akan semakin dimanjakan dengan aksi-aksi Messi pada laga-laga berikutnya.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportskeeda.com, Tycsports.com
REKOMENDASI HARI INI

Link Live Streaming Timnas Wanita Indonesia Vs Malaysia - Derbi Nusantara di ASEAN Cup Women 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136