BOLASPORT.COM - Pelatih Thomas Doll, salut dengan performa gemilang penyerang PSS, Ricky Cawor, di tengah Persija yang dilanda krisis penyerang.
Kini Persija hanya menyisakan satu pemain yang berposisi sebagai ujung tombak.
Dia adalah Aji Kusuma.
Sementara striker asal Kroasia, Marko Simic, tengah dibekap cedera.
Andai Ricky Cawor tidak hijrah ke PSS pada putaran kedua Liga 1 2022-2023, dia bisa menjadi alternatif bagi Thomas Doll.
Sejauh ini Ricky Cawor sudah mengemas tiga gol dari lima pertandingan Liga 1 2023-2024.
Sementara pada Liga 1 2022-2023, Ricky Cawor membukukan tiga gol untuk PSS.
Baca Juga: Kata Bojan Hodak Setelah Jalani Debut di Persib, Sempat Kaget dengan Skuad Tim Maung Bandung
"Saya sangat senang, dia (Ricky Cawor) pernah menjadi pemain saya, dia bermain untuk Persija," ucap Thomas Doll dalam sesi jumpa pers, Kamis (3/8/2023).
"Jadi saya senang di musim lalu dia mencetak beberapa gol."
"Merupakan hal yang penting ketika pemain berpindah klub dan menjadi sukses," sambung pelatih asal Jerman tersebut.
Thomas Doll tidak menampik bahwa mantan pemain Persipura itu akan menjadi momok bagi Persija.
Duel antara PSS vs Persija tersaji pada pekan keenam Liga 1 2023-2024 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat (4/8/2023).
"Kami tahu Ricky adalah pemain yang berbahaya dengan ruang yang terbuka dan situasi kontak," tutur Thomas Doll.
"Dia juga pemain yang kuat dalam satu lawan satu."
"Jadi kami harus siap dan berhati-hati," kata mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.
Diakui Thomas Doll, PSS beruntung memiliki pemain seperti Ricky Cawor.
Baca Juga: SEA V League 2023 - Debut Gendis di Tim Nasional Tertunda, Indonesia Coret 2 Pemain
Sebelumnya, kebersamaan Ricky Cawor dengan Persija hanya berlangsung singkat.
Kala itu dia didatangkan Persija pada Mei 2022 dan mencatatkan enam kali penampilan dengan koleksi satu assist.
"Tapi saya sangat-sangat senang dia bisa membantu klubnya," ucap Thomas Doll.
"Dia bermain dalam beberapa pertandingan yang baik."
"Itu sangat baik dan positif," sambung pelatih berusia 57 tahun tersebut.
Lebih lanjut, Thomas Doll menilai laga melawan PSS sangat penting bagi klub berjulukan Macan Kemayoran tersebut.
Karena itu, Persija mengincar hasil positif atas PSS.
Kini Persija yang mengumpulkan delapan poin untuk sementara menempati posisi kelima.
"Pertandingan yang penting melawan tim yang sangat baik," kata Thomas Doll.
"Semoga kami bisa kembali ke Jakarta dengan sukses," tutupnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar