Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Jegal Juara Dunia, Pepanah 19 Tahun Arif Dwi Pangestu Kunci Tiket Olimpiade Paris 2024 Duluan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 6 Agustus 2023 | 23:20 WIB
Atlet panahan Indonesia, Arif Dwi Pangestu saat tampil pada Olimpiade Tokyo 2020, Selasa (27/7/2021)
NOC INDONESIA
Atlet panahan Indonesia, Arif Dwi Pangestu saat tampil pada Olimpiade Tokyo 2020, Selasa (27/7/2021)

BOLASPORT.COM - Arief Dwi Pangestu menjadi pepanah Indonesia pertama yang mengamankan tiket tampil pada Olimpiade Paris 2024.

Jatah tampil di pesta olahraga sedunia didapat atlet yang baru berusia 19 tahun tersebut usai menembus semifinal World Archery Championships (WAC) di Berlin, Jerman.

WAC 2023 menjadi salah satu ajang yang menentukan kelolosan pepanah baik individu maupun tim menuju Olimpiade Paris 2024.

Arief mengunci tiket Olimpiade Paris setelah memenangi perempat final nomor perseorangan recurve putra.

Pria asal Bantul, Yogyakarta, tersebut mengalahkan Saito Fumiya (Jepang) dengan skor 6-5 pada pertandingan yang berlangsung pada Minggu (6/8/2023).

Sebenarnya hanya tiga pepanah teratas saja yang berhak lolos dari setiap nomor individu.

Beruntung, semifinalis lainnya yaitu Mete Gazoz sudah mengamankan tempat melalui jalur kelolosan tim bersama negara asalnya yaitu Turki.

Arief sendiri harus puas menempati peringkat keempat setelah takluk di semifinal dan perebutan peringkat tiga.

Kendati demikian, pencapaian Arief tetap patut diapresiasi.

Lebih-lebih dalam perjalanannya menuju satu slot di Paris, Arief menyingkirkan unggulan pertama turnamen yaitu Kim Woo-jin (Korea Selatan) pada babak 16 besar.

Kim Woo-jin merupakan mantan pepanah nomor satu dunia, pemenang 2 medali emas Olimpiade bersama tim Korea, dan 8 medali emas Kejuaraan Dunia, beregu maupun perseorangan.

Namun, Arief sukses mengalahkan Kim dalam pertarungan sengit yang berlangsung hingga babak shoot-off dengan skor akhir 6-5.

Tentang kiprahnya di pentas dunia, Arief sudah mentas di Olimpiade sejak edisi Tokyo 2020.

Walau usianya belum genap 20 tahun, Arief telah menjadi salah satu andalan Indonesia dan telah menyumbang emas sejak usia 15 tahun di SEA Games 2019.

Adapun dalam debutnya di Olimpiade, Arief mencapai posisi ke-32 dalam babak pemeringkatan dan tersisih pada babak pertama.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : worldarchery.sport
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - PSM Makassar Kirim Pemain Terbanyak ke Timnas Indonesia, Persija Nomor Dua

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136