BOLASPORT.COM - Pemain Persita Tangerang, Rifky Dwi Septian bertekad bisa menembus timnas U-23 Indonesia untuk Piala AFF U-23 2023.
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong memanggil 23 pemain untuk menjalani pemusatan latihan sebagai persiapan Piala AFF U-23 2023.
Piala AFF U-23 2023 akan berlangsung di Thailand pada 17-26 Agustus 2023.
Di mana timnas U-23 Indonesia masuk dalam Grup B bersama Timor Leste dan Malaysia.
"Untuk menghadapi Piala AFF U-23 2023 kita memanggil 23 pemain. Kita memulai persiapan pemusatan latihan mulai tanggal 10 Agustus di Jakarta," kata Shin Tae-yong.
Dari 23 nama yang dipanggil, nama gelandang Persita Rifky Dwi Septian menjadi salah satunya.
Pemain yang merupakan anggota TNI itu pernah mendapat panggilan pemusatan latihan timnas U-22 Indonesia untuk SEA Games 2023 Kamboja beberapa waktu lalu.
Akan tetapi ia tidak masuk ke dalam skuad final yang dibawa pelatih Indra Sjafri.
Kali ini, Rifky bertekad ingin menembus skuad timnas U-23 Indonesia.
Baca Juga: Saksikan Marselino Ferdinan! Jadwal Siaran Langsung KMSK Deinze di Liga Belgia, Live NET TV
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | persitafc.com |
Komentar