BOLASPORT.COM - Timnas voli putri Vietnam dipastikan tidak akan full team menghadapi putaran kedua ajang SEA V League 2023.
SEA V League 2023 akan menggelar rangkaian pertandingan putaran kedua, di mana kali ini akan digelar di Chiangmai, Thailand.
Pada putaran kedua ini, Vietnam yang menjadi salah satu kontestan akan turun dengan amunisi yang berbeda dari sebelumnya.
Tidak hanya dari sisi pemain, pada putaran kedua ini Vietnam juga tidak akan didampingi pelatih utama mereka Nguyen Tuan Kiet.
Sebagai gantinya, Nguyen Trong Linh akan mengemban tugas sebagai pelatih kepala timnas voli putri Vietnam di putaran kedua.
Nguyen Trong Linh yang sejatinya asisten pelatih kepala Nguyen Tuan Kiet untuk pertama kalinya menjalankan peran ini.
Perasaan gugup diungkapkan Trong Linh secara tidak langsung kepada salah satu media Vietnam TheTho menyambut tugas berat tersebut.
Meski demikian, dia tetap menjamin pasukannya masih memiliki semangat bertarung mempersembahkan hasil lebih yang lebih baik.
Departemen Olahraga Federasi Bola Voli Vietnam telah menyetujui Trong Linh untuk menggantikan Nguyen Tuan Kiet di putaran kedua.
Baca Juga: Rivan Nurmulki Menepi, Indonesia Siapkan 3 Senjata Rahasia untuk Kejuaraan Bola Voli Asia 2023
Menghadapi persaingan putaran kedua SEA V League 2023, Trong Linh dibantu tiga asistennya, Ta Duc Hieu, Tran Thi Thu Hien dan Nguyen Trung Nam.
Kekuatan Vietnam jelas akan berbeda di mana mereka tidak akan diperkuat pilar utama Tran Thi Than Thuy (4T).
Tidak hanya sang kapten 4T, masih ada pemain-pemain pilar lainnya yang absen karena kondisi fisik yang terkuras menyusul jadwal padat.
Trong Linh masih yakin, para pemain pelapis itu bisa membantu Vietnam untuk berbicara banyak pada putaran kedua ini.
Baca Juga: Tanpa Rivan Nurmulki, Target Indonesia pada Kejuaraan Bola Voli Asia 2023 Tak Main-main
"Tim voli putri Vietnam akan bertarung dengan semangat yang tinggi," kata Nguyen Trong Linh.
Dengan semangat yang tinggi, bukan tidak mungkin Vietnam langsung melesat pada laga pertama saat melawan Indonesia.
Ya, tim Garuda dipastikan menjadi lawan pertama Vietnam pada putaran kedua SEA V League 2023, Jumat (11/8/2023) besok.
Pada putaran pertama, Vietnam berhasil mengungguli Medi Yoki dan kolega dengan skor akhir 3-1 (25-20, 25-17, 23-25, 25-18).
Kemenangan atas Indonesia belum cukup membawa Vietnam keluar sebagai juara dengan memanfaatkan status tuan rumah putaran pertama.
Mereka harus puas menjadi runner-up usai dikalahkan tim kuat Asia Tenggara Thailand dengan skor 1-3 (25-21, 20-25, 26-28, 17-25).
Adapun Indonesia harus puas mengakhiri putaran pertama di peringkat ketiga atau hanya unggul atas Filipina di peringkat keempat.
Berikut daftar pemain Vietnam untuk putaran kedua SEA V League 2023.
Le Thanh Thuy
Dinh Thi Thuy
Pham Thi Hien
Pham Thi Nguyet Anh
Vo Thi Kim Thoa
Vi Thi Yen Nhi
Doan Thi Xuan
Vi Thi Nhu Quynh
Nguyen Ly Thuy Vi
Tran Thi Bich Thuy
Ly Thi Luyen
Le Thi Thanh Lien
Nguyen Thi Ninh Anh
Hoang Thi Thao
Baca Juga: Jangan Cari Rivan Nurmulki, Deretan Pemain Indonesia untuk Kejuaraan Bola Voli Asia 2023
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | thethao.thanhnien.vn |
Komentar