BOLASPORT.COM - Pembalap Mooney VR46, Marco Bezzecchi, berhasil keluar menjadi yang tercepat pada sesi Practice (P) MotoGP Austria 2023.
Bezzecchi yang tampil agresif dan stabil mencatatakan waktu lap tercepat dengan torehan 1 menit 28,533 detik pada hari pertama latihan di Red Bull Ring, Spielberg, Austria, Jumat (18/8/2023).
Posisi kedua dihuni Maverick Vinales (Aprilia Racing), disusul Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) di tempat ketiga.
Jalannya Sesi Practice
Legenda balap Valentino Rossi tampak hadir langsung di paddock Mooney VR46 jelang sesi practice dimulai.
Ciao, @ValeYellow46! ????
The boss is in the house @VR46RacingTeam ????#AustrianGP ???????? pic.twitter.com/8HufoP6VIB
— MotoGP™???? (@MotoGP) August 18, 2023
Sepuluh menit awal jalannya sesi yang berlangsung selama 60 menit itu, beberapa pembalap silih berganti mencatatkan namanya di peringkat satu, mulai dari Francesco Bagnaia, Maverick Vinales, Marco Bezzecchi, dan Brad Binder.
Binder mencetak lap tercepat dengan torehan 1 menit 29,559 detik. Catatan waktu yang sudah melampaui hasil terbaik pada Free Practice (FP1).
Tak mau ketinggalan, Bezzecchi kembali mematahkan catatan waktu tercepat sementara menjadi 1 meni 29,450 detik.
Bagnaia yang sempat tercecer ke urutan 14 berhasil memperbaiki catatan waktunya untuk kembali menembus posisi lima besar.
Sementara itu, pembalap Repsol Honda Marc Marquez masih belum terlihat dari persaingan dan masih berada di posisi ke-20.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar