Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perbandingan Statistik Duel Timnas U-23 Indonesia Vs Malaysia dan Timor Leste, Kekurangan Skuad Asuhan Shin Tae-yong Terlihat Jelas

By Arif Setiawan - Senin, 21 Agustus 2023 | 16:00 WIB
Ilustrasi berita Piala AFF U-23 2023
TOMMY NICHOLAS/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Piala AFF U-23 2023

BOLASPORT.COM - Berikut perbandingan statistik timnas U-23 Indonesia saat melawan Malaysia dan Timor Leste.

Seperti yang diketahui, timnas U-23 Indonesia kini telah merampungkan semua laga pada babak penyisihan Grup B Piala AFF U-23 2023.

Skuad Garuda Muda tercatat menjalani dua pertandingan.

Rinciannya yakni melawan Malaysia (18/8/2023) dan Timor Leste (20/8/2023).

Terkait hasil, timnas U-23 Indonesia menelan kekalahan dari Malaysia dengan skor 1-2.

Tim asuhan Shin Tae-yong lalu meraih kemenangan ketika melawan Timor Leste dengan skor 1-0.

Beralih ke statistik dua pertandingan tersebut.

Pertama adalah saat melawan Malaysia.

Dilansir BolaSport.com dari instagram PSSI, timnas U-23 Indonesia mengungguli Malaysia hampir disemua aspek.

Baca Juga: Kata Momok Timnas U-23 Indonesia, Fergus Tierney Usai Kalahkan Garuda Muda untuk Lawan Timor Leste

Ramadhan Sananta dkk tercatat memiliki penguasaan bola 65 persen berbanding 35 persen.

Tembakan yang dilakukan para pemain timnas U-23 Indonesia mencapai 13 kali dan Malaysia 12 kali.

Namun timnas U-23 Indonesia kalah dari segi akurasi karena hanya dua yang tepat sasaran sedangkan Malaysia empat kali.

Untuk jumlah umpan, timnas U-23 Indonesia unggul jauh dengan total 468 operan berbanding 260.

Irfan Jauhari dalam laga timnas U-23 Indonesia Vs Malaysia di Rayong Provincial Stadium, Jumat (18/8/2023).
PSSI
Irfan Jauhari dalam laga timnas U-23 Indonesia Vs Malaysia di Rayong Provincial Stadium, Jumat (18/8/2023).

Hal yang sama juga berlaku dengan akurasi operan yakni 82 persen untuk timnas U-23 Indonesia dan 22 persen untuk Malaysia.

Beralih ke laga melawan Timor Leste.

Catatan hampir serupa diukir oleh timnas U-23 Indonesia yang hampir unggul jauh dari berbagai aspek.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Terancam Tersingkir dari Piala AFF U-23 2023, Shin Tae-yong Bernostalgia

Timnas U-23 Indonesia memiliki penguasaan bola 65 persen berbanding 35 persen.

Untuk tembakan, timnas U-23 Indonesia mencatatkan 20 tembakan (5 mengarah ke gawang) sedangkan Timor Leste hanya 7 (2 mengarah ke gawang) saja.

Timnas U-23 Indonesia lalu berhasil melakukan 495 operan dengan akurasi 82 persen.

Sedangkan Timor Leste 269 operan dengan 62 persen.

Dari data-data di atas dapat dilihat dengan jelas bahwa ada satu masalah yang dimiliki oleh tim asuhan Shin Tae-yong.

Masalah tersebut yakni dalam hal penyelesaian akhir.

Hanya mampu menorehkan dua gol dari banyaknya peluang menjadi buktinya.

Selain itu, timnas U-23 Indonesia juga terlihat terlalu mengandalkan Ramadhan Sananta untuk membobol gawang lawan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : PSSI
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Korea Masters 2024 - Ana/Tiwi Melaju ke Semifinal, Menangi Laga Karet Lagi Atas Ganda Taiwan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X