Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia 2023 - 'Salah Saya Apa', Jonatan Kecewa Berat usai Kalah dari Lee Zii Jia

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 21 Agustus 2023 | 23:11 WIB
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, saat tampil di babak 64 besar Kejuaraan Dunia 2023, di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Senin (21/8/2023).
MIKAEL ROPARS/BADMINTON PHOTO
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, saat tampil di babak 64 besar Kejuaraan Dunia 2023, di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Senin (21/8/2023).

BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, tak bisa percaya dengan penampilannya pada babak pertama Kejuaraan Dunia 2023.

Jonatan sudah harus angkat koper dari Kejuaraan Dunia 2023 saat turnamen mayor tersebut baru melangsungkan hari pertama.

Jebakan hasil undian gagal dilewati Jonatan ketika dia takluk juara All England satu kali, Lee Zii Jia, yang menjadi underdog gegara penurunan performa.

Berlaga di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Senin (21/8/2023) Jonatan dipaksa menyerah dua gim langsung dari Lee dengan skor 13-21, 15-21.

Dengan demikian, Jonatan belum berhasil memutus tren kekalahan dari Lee Zii Jia dalam empat pertemuan terakhir.

Bisa dimaklumi apabila juara Indonesia Masters tersebut sangat kecewa dengan kekalahannya.

Bagaimana tidak, Jonatan seperti kehabisan akal untuk menjawab permainan Lee Zii Jia yang berhasil mencecarnya.

Keunggulan yang terjadi di setiap awal gim pun tak dapat menyelamatkan Jonatan karena buntu begitu angin bergerak ke arah lawannya.

"Tentu saya kecewa dengan hasil ini. Yang masih ada di kepala itu rasa kecewa. Saya masih susah untuk mencerna kekalahan tadi," kata Jonatan dalam siaran pers PBSI.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2023 - Skenario Unggul Lalu Tertinggal, Jonatan Tersandung Lee Zii Jia di Babak Pertama

"Saya salah apa atau kurang apa. Rasanya belum bisa dijelaskan kenapa saya kalah dan permainan saya tidak bisa keluar sama sekali," ujar Jonatan.

Jonatan hanya bisa mengatakan bahwa banyak strateginya yang dimentahkan Lee sehingga dia terbawa ke pola permainan lawan.

"Strategi saya memang nggak pas. Sebaliknya, pola main lawan malah bisa lebih masuk," ucap Jonatan.

"Saat unggul dalam perolehan angka, saya tidak bisa menjaga keunggulan. Saya malah ikut terbawa ke pola permainan lawan."

"Dampaknya, saya malah banyak mati sendiri dan kehilangan angka," ujar Jonatan.

Kekalahan Jonatan membuat Indonesia hanya akan mengandalkan Chico Aura Dwi Wardoyo di tunggal putra.

Chico lebih beruntung daripada Jonatan.

Berstatus non-unggulan, juara Taipei Open tersebut mendapatkan lawan yang di atas kertas jauh di bawahnya yaitu Nathan Tang (Australia) hingga menang dengan skor telak 21-7, 21-17.

Sementara itu ganda putri, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, selamat dari nestapa serupa pada babak pertama.

Baca Juga: Rekap Kejuaraan Dunia 2023 - Baru Hari Pertama, 1 Kans Juara Indonesia Sudah di Ujung Tanduk

Mereka melewati laga sengit kontra pasangan Jerman, Stine Kuespert/Emma Moszczynski, via rubber game dengan skor 14-21, 22-20, 21-15.

Lanny/Ribka hampir kalah dua gim langsung. Akan tetapi, kebangkitan di pengujung gim kedua dapat mereka teruskan untuk melangkah lebih jauh dalam debut di Kejuaraan Dunia.

"Alhamdulillah bisa melewati pertandingan hari ini dengan baik," kata Ribka.

"Gim pertama kami masih mencari-cari pola. Selain itu juga kurang siap dengan pola yang dikembangkan lawan."

"Pada gim kedua, permainan kami makin enak dan nyaman."

"Memang sempat tertinggal poinnya. Kami hanya main aman dan tidak membuat kesalahan sendiri. Ternyata bisa bangkit dan hingga menang."

"Saat tertinggal, kami hanya menguatkan mental saja. Jangan mau kalah dan tambah yakin dengan kemampuan kami sendiri."

"Gim ketiga makin main enak. Polanya juga makin ketemu. Sehingha bisa memenangi pertandingan," ujar Ribka.

Lanny/Ribka tidak bisa jemawa karena mereka akan langsung menantang juara bertahan, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China), pada babak 32 besar.

"Untuk besok lawan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan asal China di babak kedua, doakan semoga bisa bermain baik," lanjut Lanny.

"Kami akan main tanpa beban saja. Kami harus lebih siap lagi. Besok kami akan main nekat dan memberikan yang terbaik," ujarnya.

Ganda putriIndonesia, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, saat tampil di babak 64 besar Kejuaraan Dunia 2023, di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Senin (21/8/2023).
PBSI
Ganda putriIndonesia, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, saat tampil di babak 64 besar Kejuaraan Dunia 2023, di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Senin (21/8/2023).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : PBSI.id
REKOMENDASI HARI INI

Kevin Diks Undang Para Jurnalis Denmark ke Laga Timnas Indonesia vs Bahrain: Saya Ingin Mereka Rasakan Atmosfer Istimewa GBK

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136