BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Thailand, Issara Sritaro, buka suara terkait kekuatan timnas U-23 Indonesia.
Laporan langsung dari wartawan BolaSport.com, Bagas Reza Murti di Rayong, Thailand.
Thailand dan Indonesia akan berduel di babak semifinal Piala AFF U-23 2023 yang akan digelar pada 24 Agustus mendatang.
Pertemuan terakhir kedua tim terjadi di final SEA Games 2023.
Laga tersebut berjalan ketat dan penuh drama tersebut berakhir dengan skor 5-2 untuk kemenangan skuad Garuda Muda.
Issara Sritaro menilai bahwa tim yang lolos ke babak semifinal adalah tim kuat.
Sebelumnya, ada Indonesia, Thailand, Vietnam, dan Malaysia yang melaju ke babak selanjutnya.
Menurutnya, empat tim tersebut sudah mengerti cara bermain tim lawan.
Termasuk saat timnya akan bertemu dengan skuad Garuda Muda.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar