BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, langsung menjalani duel sengit pada laga 32 besar Kejuaraan Dunia 2023.
Menghadapi Yeo Jia Min (Singapura) di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Rabu (23/8/2023) malam, Gregoria menuntaskan laga dengan kemenangan rubber game, 21-10, 22-24, 21-14.
Kemenangan ini menjadikan rekor Gregoria semakin unggul 4-2 sekaligus membalas kekalahan dari Yeo dalam dua pertemuan terakhir.
Jalannya pertandingan.
Pada gim pertama, kedua pemain berbagi angka 2-2.
Gregoria menjauh 9-2 setelah mencetak tujuh poin beruntun.
Yeo berusaha mengejar ketinggalan 3-9. Namun, Gregoria menambah angka 10-3 hingga interval 11-3.
Setelah interval, Gregoria menjauh 12-3. Yeo menipiskan jarak 6-12.
Gregoria menjaga keunggulan 14-6. Yeo menambah perolehan poin menjadi 7-14.
Tetapi, pemain yang akrab disapa Jorji mempertebal keunggulan 15-7.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar