BOLASPORT.COM - Gregoria Mariska Tunjung mengutarakan kondisinya menjelang tampil memperebutkan tiket perempat final Kejuaraan Dunia 2023.
Sebagai satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia yang tersisa di Kejuaraan Dunia 2023, Gregoria menunjukkan performa apik pada babak kedua.
Pada fase 32 besar tersebut, pemain asal Wonogiri, Jawa Tengah itu mampu menuntaskan misi revans saat bersua wakil Singapura, Yeo Jia Min.
Berlaga di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Rabu (23/8/2023), Gregoria harus berjibaku dalam laga tiga gim sebelum menang 21-10, 22-24, 21-14.
Kemenangan dalam laga yang memakan durasi 57 menit itu disambut dengan rasa syukur oleh Gregoria karena berhasil revans.
Ya, dalam dua pertemuan terakhir, tunggal putri peringkat kedelapan dunia itu selalu dikalahkan oleh Yeo Jia Min.
Meski meraih hasil manis, Gregoria masih memiliki segudang pekerjaan rumah di mana dia merasa permainannya masih jauh dari kata konsisten.
"Performa saya hari ini memang belum konsisten," ucap Gregoria, melalui pers rilis PBSI yang diterima BolaSport.com.
"Tetapi saya tetap bersyukur bisa menyelesaikan pertandingan dan memetik kemenangan," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2023 - Isyarat Move On Ahsan/Hendra Usai Tendang Rekan Senegara Valentino Rossi
Gregoria menyadari permainannya sempat menurun pada gim kedua, dia tak bisa mengimbangi perlawanan yang ditunjukkan pemain ranking ke-22 dunia itu.
"Pada gim kedua, lawan bisa memberikan perlawanan, tadi saya sempat unggul, tetapi setelah itu banyak membuat kesalahan sendiri," kata Gregoria.
"Harus diakui, lawan juga tidak mudah dikalahkan," tuturnya menambahkan.
Dalam kesempatan yang sama, pemain berusia 23 tahun tersebut juga melontarkan isyarat kurang mengenakkan terkait kondisi fisiknya.
Baca Juga: Jadwal Kejuaraan Dunia 2023 - Partai Neraka untuk 9 Wakil Indonesia di 16 Besar
Gregoria mengaku merasakan adanya masalah di lutut kirinya walau sejauh ini belum mengganggunya ketika tampil lapangan.
"Sebelum berangkat ke sini memang saya ada masalah lutut kiri, cuma sejauh ini memang sedikit mengganggu pergerakan di lapangan," kata Gregoria.
Tak ingin terganggu dengan kondisi tersebut, Gregoria tetap berkomitmen untuk memberikan penampilan terbaiknya.
"Tetapi saya ingin tetap tampil terbaik saja, selagi saya masih bisa dan mampu bertanding, saya akan bermain dan bertanding semaksimal mungkin," ucapnya.
"Sudah dirawat tim fisio dan semoga saat tampil besok sudah tidak mengganggu permainan."
Gregoria akan menjalani laga babak ketiga atau 16 besar Kejuaraan Dunia 2023 dengan melawan Han Yue yang merupakan wakil China.
Penampilan terbaik harus ditunjukkan Gregoria dalam pertandingan melawan unggulan kesembilan tersebut agar bisa melaju ke perempat final.
"Untuk menghadapi babak 16 besar, pasti juga tidak mudah entah itu Line atau pun Han Yue." kata Gregoria.
"Yang jelas, besok saya harus bisa memberikan penampilan terbaik," imbuhnya.
Rangkaian pertandingan babak ketiga Kejuaraan Dunia 2023 akan dilangsungkan pada hari ini, Kamis (24/8/2023) mulai pukul 17.00 WIB.
Baca Juga: Rekap Kejuaraan Dunia 2023 - Ditutup Kekalahan Fajar/Rian, 7 Wakil Indonesia Tuju 16 Besar
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar