BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, telah menutup kemungkinan Kylian Mbappe datang ke Santiago Bernabeu pada musim panas ini.
Saga transfer Kylian Mbappe terus menghiasi pemberitaan media massa di sepanjang musim panas 2023.
Mbappe awalnya menunjukkan tanda-tanda bakal meninggalkan Paris Saint-Germain.
Hal itu dapat dilihat dari sikap Mbappe yang terus menolak memperbarui kontraknya yang akan kedaluwarsa pada akhir musim 2023-2024.
Kabarnya, sang kapten timnas Prancis melakukan hal tersebut demi bisa bergabung dengan Real Madrid secara gratis pada musim panas 2024.
Sikap Mbappe itu pun membuat PSG kesal.
Les Parisiens menentang rencana tersebut karena tak ingin Mbappe pergi dengan gratis.
Baca Juga: Pundak Bellingham Kian Turun, Dapat Warisan Tanggung Jawab Benzema di Real Madrid
Mereka lantas mengambil keputusan untuk memasukkannya ke dalam daftar jual pada bursa transfer kali ini.
Selain memasukkan penyerang berusia 24 tahun itu ke daftar jual, PSG juga mengasingkannya.
Nama Mbappe dicoret dari daftar skuad saat timnya menyambangi Benua Asia untuk melakoni tur pramusim beberapa waktu lalu.
Mbappe juga dilarang ikut berlatih bersama tim utama hingga dicoret dari skuad pada pekan pertama Liga Prancis.
Namun, saga transfer Kylian Mbappe tersebut mengalami plot twist.
Baca Juga: Jajal Liga Arab Saudi, Gelandang Muda Spanyol Dipermalukan Toni Kroos
Hubungan Mbappe dan PSG kini justru membaik setelah keduanya setuju untuk mencari jalan tengah.
PSG tak ingin kehilangan Mbappe secara gratis dan mantan bomber AS Monaco itu masih mau bertahan di Parc des Princes.
Dari hasil pembicaraan, Mbappe bersedia memperpanjang kontrak sampai 2025, tetapi dengan embel-embel klausul yang menjamin dirinya boleh dijual pada 2024.
Dengan demikian, PSG bisa mendapatkan biaya transfer, sementara keinginan Mbappe untuk pergi pada tahun depan bisa terwujud.
Namun, plot twist lainnya masih bisa terjadi dalam transfer Mbappe ini.
Baca Juga: Kunci Sukses Inter Miami Sederhana, Kata-kata Messi Mengandung Sihir
Soalnya, ada laporan menyebut Real Madrid tengah menyiapkan tawaran pamungkas untuk Mbappe agar bisa pindah pada musim panas ini.
Tawaran tersebut akan dilempar El Real ke PSG pada akhir bursa transfer.
Namun, baru-baru ini Carlo Ancelotti menepis kabar tersebut.
Ancelotti menegaskan bahwa aktivitas belanja Real Madrid sudah selesai sehingga tak akan ada lagi pemain baru yang datang di sisa bursa transfer.
"Tidak, saya mengesampingkan itu. Seratus persen tidak," kata Ancelotti seperti dikutip BolaSport.com dari Twitter Fabrizio Romano.
"Ini sudah berakhir, saya tak akan mendatangkan pemain baru lagi sebelum bursa transfer ditutup, skuad sudah ditutup," tuturnya menambahkan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar