Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Voli Asia 2023 - Indonesia Akan Berebut Ranking 9-10, Lawannya Tunggu Hasil Thailand vs Bahrain

By Delia Mustikasari - Jumat, 25 Agustus 2023 | 19:15 WIB
Tim voli putra Indonesia menghadapi Pakistan pada perebutan peringkat 7-12 di Hall utama Ghadir Arena, Urmia, Iran, Jumat (25/8/2023).
PAYAM SANI/VOLLEYBALL.IR
Tim voli putra Indonesia menghadapi Pakistan pada perebutan peringkat 7-12 di Hall utama Ghadir Arena, Urmia, Iran, Jumat (25/8/2023).

BOLASPORT.COM - Timnas voli putra Indonesia belum berhasil mencapai peringkat ke-7 pada Kejuaraan Voli Asia 2023.

Farhan Halim dan kawan-kawan harus mengakui keunggulan Pakistan, 2-3 (25-19, 22-25, 25-23, 13-25, 12-15) pada laga yang berlangsung di Hall utama Ghadir Arena, Urmia, Iran, Jumat (25/8/2023).

Tim besutan Jeff Jiang Jie ini tampak sangat menikmati pertandingan menghadapi Pakistan.

"Yang jelas bola pertama kami berubah lagi. Ada beberapa poin di set kedua dan keempat  sehingga serangan kami terbaca oleh musuh," kata Asisten pelatih timnas voli putra Indonesia, Erwin Rusni, via PBVSI.

Kalau sudah bola pertama jelek susah untuk mengubah. Otomatis kami bermain bola bola tinggi dan blok mereka memang tinggi dan rapat sekali," ucap Erwin.

Melalui hasil ini, Indonesia akan memperebutkan peringkat 9-10. Namun, masih harus menunggu hasil laga antara Bahrain kontra Thailand.

Indonesia unggul jauh 16-9 pada awal set pertama. Poin bertambah setelah spike keras Agil Angga menembus dua middle blocker lawan.

Hernanda Zulfi yang kali ini turun sebagai starter juga menjalankan tugasnya cukup baik, dia mampu menyumbangkan poin lewat variasi bola quick.

Indonesia masih nyaman memimpin perolehan angka jelang akhir set pertama dengan skor 19-13.

Middle blocker Indonesia lainnya, Hendra Kurniawan dan M.Malizi juga mampu bermain baik sejauh ini untuk mempertahankan keunggulan Indonesia pada skor 21-16.

Keunggulan lima angka milik Indonesia bertahan hingga mencatatkan set point dengan skor 24-19 hingga menutup set ini.

Pada set kedua, kesalahan service langsung dilakukan pemain lawan untuk menghasilkan poin pembuka bagi Indonesia.

Namun, Indonesia  berbalik tertinggal pada awal-awal set kedua dari Pakistan lewat skor 3-5. Indonesia masih tertinggal pada technical time out pertama dengan skor 5-8.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Voli Asia 2023 - Lakukan Banyak Rotasi, Indonesia Ditekuk Pakistan via 5 Set

Indonesia justru terlena dan bahkan tertinggal dengan defisiti delapan angka pada technical time out kedua dengan skor 8-16.

Meski begitu, Pakistan juga tak lepas dari kesalahan, servis dan serangan lawan yang tidak menemui sasaran menghasilkan dua angka beruntun untuk Indonesia pada skor 11-17.

Amin Kurnia Sandy Akbar kembali mendapatkan banyak menit bermain dan setter kedua, Jasen Natanael Kilanta.

Pakistan tetap menjauh jelang akhir set kedua dengan skor 23-16. 

Kebangkitan sempat ditunjukkan Indonesia yang mampu memangkas ketertinggalan menjadi dua angka saja pada 22-24.

Sayangnya, service dari Sandy Akbar yang tersangkut di net memberikan keuntungan untuk Pakistan yang berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Memasuki set ketiga, Indonesia harus kembali tertinggal dari Pakistan pada awal laga dengan skor 4-8 hingga 6-10.

Perlahan Indonesia mampu mendekat dengan mencetak dua angka beruntun menjadi 8-10.

Rotasi kembali dilakukan, Boy Arnez ahkhirnya dimainkan bertandem dengan Sandy Akbar dan Agil Angga di posisi depan.

Namun Pakistan bermain cukup agresif lewat serangan-serangan mereka yang cukup sulit dibendung.

Indonesia akhirnya masih harus tertinggal hingga technical time out kedua dengan skor 11-16.

Meski begitu, situasi kembali ketat jelang akhir set ketiga usai Indonesia semakin mendekat dengan skor 22-23.

Dua kali dig yang sangat baik dari libero, Fahreza Rakha Abhinaya menjadi kunci penyama kedudukan menjadi 23-23 yang berujung kesalahan sendiri dilakukan middle blocker Pakistan karena menyentuh net.

Indonesia akhirnya merebut set ketiga dengan dramatis lewat skor 25-23 usai kesalahan kembali diperbut pemain lawan.

Baca Juga: Piala Kapolri 2023 - Tim Voli Putri Kalbar Berpeluang Besar ke Semifinal

Pada set keempat, lagi-lagi Pakistan lebih dulu membuka keunggulan dengan skor 4-1. 

Situasi semakin sulit saat Indonesia justru tertinggal semakin jauh hingga defisit 11 angka pada 4-15.

Pemenang laga akhirnya harus ditentukan hingga ke set pamungkas usai Indonesia kalah dengan skor telak, 13-25.

Pada set kelima, Indonesia lagi-lagi harus tertinggal duluan dengan defisit tiga angka pada skor 1-4 hingga 4-7.

Indonesia bahkan masih tertinggal pada fase kritis dengan skor 9-13. Pakistan akhirnya lebih dulu mencatatkan match point dengan skor 14-11.

Satu poin sempat didapat Indonesia usai kesalahan service dari pemain Pakistan. Namun spike keras pemain lawan akhirya menyudahi perlawanan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : pbvsi.or.id
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X