BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Thailand dan Malaysia dipastikan gagal lolos ke final Piala AFF U-23 2023.
Thailand gagal ke babak final usai dikalahkan timnas U-23 Indonesia.
Tepatnya, tim tuan rumah menyerah dari skuad Garuda Muda dengan skor 1-3.
Pertandingan tersebut terlaksana di Rayong Provincial Stadium, Thailand pada Kamis (24/8/2023).
Seusai laga, pelatih Thailand Issara Sritao mengungkapkan alasan timnya tumbang dari timnas U-23 Indonesia.
Salah satunya yakni karena lapangan yang licin.
"Untuk set-piece, Indonesia cukup baik dalam hal itu dan lapangannya cukup licin."
"Saya yakin para pemain memberikan 100 persen kepada tim."
"Saya percaya hal itu, bisa dilihat setelah wasit meniup peluit, semua pemain tergeletak di tanah karena kelelahan," kata Issara Sritao.
Baca Juga: Satu Pemain Timnas U-23 Indonesia Berpeluang Samai Rekor Kakaknya Rasakan Juara di Piala AFF U-23
Di sisi lain, perjuangan timnas U-23 Malaysia harus terhenti usai dikalahkan Vietnam dengan skor 1-4.
Seusal laga, pelatih Malaysia Elavarasan menyebut bahwa salah satu sumber kekalahan timnya adalah cuaca.
Sebagai informasi, duel antara timnas U-23 Malaysia versus Vietnam dilangsungkan pada sore hari.
Hal itu berbeda dengan laga-laga yang telah dijalani Malaysia sebelumnya.
Seperti yang diketahui, Harimau Malaya menjalani laga malam hari pada babak penyisihan grup.
Sehingga cuaca saat melawan Vietnam cukup panas bisa dibandingkan dengan laga-laga lainnya.
Elavarasan menilai anak asuhnya telah gagal beradaptasi dengan cuaca panas tersebut.
"Saya pikir para pemain saya melakukan beberapa kesalahan yang menyedihkan, kurang konsentrasi hingga kebobolan."
"Pada dua pertandingan sebelumnya kami bermain pada malam hari sehingga para pemain tidak bisa beradaptasi dengan suhu panas di sore hari," kata Elavarasan, dilansir BolaSport.com dari thethao247.
Sementara itu, Malaysia dijadwalkan melawan Thailand pada Sabtu (26/8/2023).
Ini merupakan laga perebutan posisi ketiga Piala AFF U-23 2023.
Pada hari yang sama, timnas U-23 Indonesia ditantang Vietnam untuk menentukan juara Piala AFF U-23 2023.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Thethao247.vn |
Komentar