Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lionel Messi Bawa Efek Magis ke Inter Miami, Winger Finlandia Langsung Dijuluki Titisan Iniesta

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 26 Agustus 2023 | 13:15 WIB
Lionel Messi berhasil membawa efek magis ke Inter Miami. Bahkan, winger Finlandia, Robert Taylor, langsung mendapat julukan titisan Andres Iniesta.
TWITTER.COM/MESSILEOBRASIL
Lionel Messi berhasil membawa efek magis ke Inter Miami. Bahkan, winger Finlandia, Robert Taylor, langsung mendapat julukan titisan Andres Iniesta.

BOLASPORT.COM - Lionel Messi berhasil membawa efek magis ke Inter Miami. Bahkan, winger Finlandia, Robert Taylor, langsung mendapat julukan titisan Andres Iniesta sejak kedatangannya.

Bukan menjadi sebuah hal yang asing lagi bahwa kedatangan Lionel Messi benar-benar memberikan efek luar biasa bagi Inter Miami.

Hanya dalam waktu singkat, Messi sukses mengubah Inter Miami menjadi tim yang hebat di Amerika Serikat.

Bahkan, Messi sudah memberikan gelar pertama untuk Inter Miami sejak datang dari Paris Saint-Germain pada 15 Juli 2023 lalu.

Gelar pertama yang diberikan Messi adalah trofi Leagues Cup 2023.

Tidak hanya itu, La Pulga juga berpeluang untuk memberikan gelar kedua kepada Inter Miami.

The Herons berhasil lolos ke babak final US Open Cup 2023 setelah mengalahkan klub kuat FC Cincinnati di babak semifinal.

Baca Juga: Siap Debut di MLS, Messi Bikin Orang Keamanan Repot

Efek luar biasa Messi rupanya tidak hanya terasa untuk keseluruhan tim.

Kehadiran Messi rupanya juga mampu membuat kemampuan para pemain Inter Miami berkembang sangat jauh.

Salah satu pemain Inter Miami yang menjadi sorotan sejak kedatangan Messi adalah Robert Taylor.

Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.com, Taylor mendapat banyak pujian sejak bermain bersama Messi.

Tidak tanggung-tanggung, winger asal Finlandia itu mendapat julukan titisan Andres Iniesta dari seorang jurnalis lokal.

Julukan tersebut diberikan karena Taylor mampu menjadi tandem yang baik bagi Messi dalam pertandingan.

Sejauh ini, Taylor telah bermain sebanyak delapan kali bersama Messi di berbagai ajang.

Robert Taylor dan Lionel Messi saat merayakan gol untuk Inter Miami.
TWITTER.COM/CREWSMAT10
Robert Taylor dan Lionel Messi saat merayakan gol untuk Inter Miami.

Baca Juga: Misi Sulit Lionel Messi di MLS Dimulai Hari Ini

Dari delapan pertandingan itu, kombinasi Messi-Taylor telah melahirkan tiga gol untuk Inter Miami.

Messi tercatat memberikan satu assist untuk gol winger timnas Finlandia tersebut.

Adapun Taylor memberikan dua assist untuk gol-gol kapten timnas Argentina.

Meski mendapat julukan titisan Iniesta, Taylor mengaku tidak suka dengan hal tersebut.

Menurutnya, julukan titisan Iniesta terlalu membebani dirinya.

Oleh karena itu, Taylor hanya ingin menjadi dirinya sendiri sebagai pemain utama Inter Miami.

"Kita lihat saja nanti. Itu sulit, itu adalah nama besar yang harus dipertahankan," kata Taylor seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Major League Soccer (MLS).

Baca Juga: New York Red Bulls Vs Inter Miami - Lionel Messi Bersiap Ukir 3 Sejarah Baru

"Saya rasa tidak akan bisa memenuhi hal itu dalam waktu dekat. Saya masih tetap Rob, saya pikir," lanjutnya.

Taylor kemungkinan akan memainkan laga kesembilannya bersama Messi di ajang MLS saat Inter Miami melawan New York RB.

Laga antara Inter Miami dan New York RB akan berlangsung di Stadion Arena Red Bull pada Sabtu (26/8/2023) waktu setempat atau Minggu pukul 06.30 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : mlssoccer.com
REKOMENDASI HARI INI

Gara-gara Kalah dari Timnas Indonesia, Manajer Arab Saudi Resmi Mengundurkan Diri

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136