BOLASPORT.COM - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, ikut meramaikan FIBA World Cup 2023 dengan menonton langsung tim jagoannya yakni Brasil.
Sandiaga Uno datang untuk menonton langsung laga babak penyisihan Grup G yang mempertemukan Timnas Basket Spanyol melawan Brasil.
Laga yang berlangsung di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, Senin (28/82/2023), itu berakhir dengan skor 78-96 untuk kekalahan Brasil.
Spanyol masih terlalu kuat untuk Brasil sehingga mereka mengalami kesulitan menghadapi juara bertahan tersebut.
Baca Juga: FIBA World Cup 2023 - Pantai Gading Jaga Peluang Lolos usai Kalahkan Iran secara Dramatis
Dalam laga ini, Sandiaga Uno memberikan dukungannya untuk Brasil.
Namun sayangnya, tim jagoan Sandiaga justru menelan kekalahan dari Spanyol.
Padahal, dia sangat bersemangat datang ke Indonesia Arena untuk memberikan dukungan langsung kepada Brasil.
Dia bahkan berniat hingga memakai baju berwarna hijau agar sama dengan jersey yang dipakai para pemain Brasil.
Sayangnya, dukungan yang diberikan kepada Tim Samba tersebut tak berbuah hasil.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar