Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belum Tuntas, Shin Tae-yong Masih Kesal pada Wasit hingga Minta AFF Pakai VAR agar Tak Ada yang Dikerjai Lagi

By Wila Wildayanti - Selasa, 29 Agustus 2023 | 07:40 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, masih terlihat kesal dengan keputusan wasit saat laga timnas U-23 Indonesia Vs Vietnam. Sehingga ia menyarankan agar penerapan VAR dilakukan pada kompetisi AFF.
BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, masih terlihat kesal dengan keputusan wasit saat laga timnas U-23 Indonesia Vs Vietnam. Sehingga ia menyarankan agar penerapan VAR dilakukan pada kompetisi AFF.

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, langsung menyenggol Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) buntut Garuda Muda dikerjai wasit dalam laga final Piala AFF U-23 2023.

Shin Tae-yong ternyata masih cukup kesal dengan keputusan wasit dalam laga Timnas U-23 Indonesia vs Vietnam.

Laga final Piala AFF U-23 yang berlangsung di Stadion Rayong, Thailand, Sabtu (26/8/2023), itu bergulir dengan beberapa kontroversi.

Selama pertandingan berjalan, terdapat beberapa keputusan wasit yang dinilai kontroversial.

Baca Juga: Jadwal Timnas U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024

Wasit asal Jepang, Hiroki Kasahara, yang memimpin pertandingan itu memberikan beberapa keputusan yang dinilai merugikan Indonesia.

Bahkan tak sedikit yang menilai Hiroki Kasahara terlalu memihak Vietnam.

Beberapa pelanggaran yang dilakukan oleh pemain Vietnam tak diganjar kartu kuning.

Keputusan-keputusan dari wasit asal Jepang itu ikut memengaruhi hasil Tim Merah Putih yang menelan kekalahan.

Tim asuhan Shin Tae-yong akhirnya kalah 5-6 (0-0) dari Vietnam melalui adu penalti.

Dengan hasil ini, ternyata Shin Tae-yong terlihat masih kecewa dan kesal.

Dia bahkan kembali mengunggah video di Instagram pribadinya terkait insiden yang menimpa Timnas U-23 Indonesia.

Shin memperlihatkan video saat Timnas U-23 Indonesia menghadapi Vietnam dalam laga final Piala AFF U-23 2023 itu.

Baca Juga: Timnas Indonesia Tanpa Elkan Baggott, Pratama Arhan, Rizky Ridho, dan Ernando Ari Lawan Turkmenistan?  

Shin Tae-yong langsung mengungkapkan situasi tidak mudah yang dihadapi para pemain Timnas U-23 Indonesia.

“Para pemain kami yang mengikuti kompetisi AFF sangat menderita,” ujar Shin Tae-yong sebagaimana dilansir BolaSport.com dari Instagram pribadinya, Selasa (29/8/2023).

“Apa yang tidak dapat Anda lihat di depan Anda adalah mungkin karena keterampilan Anda yang kurang atau mungkin sengaja bercanda,” lanjutnya.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut mengungkapkan kerugian-kerugian yang dialami Tim Merah Putih selama tampil di Piala AFF U-23, khususnya dalam laga final.

Mantan pelatih timnas Korea Selatan tersebut mengalami banyak kerugian.

Shin Tae-yong pun meminta agar AFF bisa menerapkan Video Assistant Referee (VAR) selama turnamen.

Hal ini karena Shin Tae-yong tak ingin permasalahan seperti itu terus terulang.

Keputusan wasit sering merugikan sehingga penerapan VAR dinilai sebagai solusi paling tepat agar tak ada negara yang merasakan lagi nantinya.

Baca Juga: Tim Pelatih Timnas U-23 Indonesia Minta Pemain Rajin Lari dan Punya Mental

Menurut Shin Tae-yong, situasi itu tak mudah, apalagi turnamen ini memiliki tujuan mengembangkan pemain.

Akan tetapi, selalu ada catatan terkait keputusan wasit.

Dengan begitu, Shin meminta agar VAR bisa diterapkan di Piala AFF sehingga turnamen bakal berlangsung dengan sehat.

“Jika masalah ini terjadi setiap saat, tidak hanya sekali atau dua kali setiap turnamen,” kata Shin Tae-yong.

“Saya berharap penerapan VAR dapat membantu perkembangan sepak bola AFF,” tuturnya.

Timnas U-23 Indonesia memang sejak awal turnamen sudah merasakan ada beberapa keputusan kontroversial.

Saat melawan Malaysia dalam laga perdana Piala AFF U-23 2023, sudah terlihat jelas Indonesia dirugikan.

Baca Juga: Gelandang Timnas U-23 Indonesia Masih Kecewa Gagal Juara Piala AFF U-23 2023, Berharap Kembali Dipercaya Shin Tae-yong

Keputusan wasit yang memberikan hadiah penalti ke Malaysia masih menjadi pertanyaan besar.

Kadek Arel saat itu dinilai dilanggar terlebih dahulu oleh pemain Malaysia, tetapi justru penalti diberikan ke tim lawan.

Ternyata kerugian itu masih dirasakan oleh tim asuhan Shin Tae-yong hingga laga final saat melawan Vietnam.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by 신태용 (@shintaeyong7777)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X