Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Derita Cedera Lagi, Kento Momota Tersisih dari Skuad Jepang pada Asian Games 2022

By Nestri Y - Sabtu, 2 September 2023 | 08:48 WIB
Tunggal putra asal Jepang, Kento Momota, saat tampil melawan Shi Yu Qi (China) pada babak pertama Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2023).
REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM
Tunggal putra asal Jepang, Kento Momota, saat tampil melawan Shi Yu Qi (China) pada babak pertama Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2023).

BOLASPORT.COM - Mantan tunggal putra nomor satu dunia, Kento Momota, dipastikan batal memperkuat Jepang pada Asian Games 2022 akibat cedera punggung. Ia juga menepi dari Hong Kong Open 2023.

Nasib Momota dalam persaingan kompetisi di panggung internasional semakin terancam tenggelam.

Terbaru, pada Jumat (1/9/2023), Nippon Badminton Association (NBA) mengumumkan pembaruan daftar pemain mereka pada Asian Games 2022 dengan tidak menyertakan nama Momota.

Pemain kidal berusia 29 tahun itu awalnya direncanakan bakal diboyong skuad Jepang untuk Asian Games 2022 yang berlangsung pada 23 September - 8 Oktober di Hangzhou, China.

Eks raja bulu tangkis itu diplot untuk memperkuat Jepang di nomor beregu putra.

Namun kabar terkini yang dilaporkan NBA alias PBSI-nya Jepang, Momota batal tampil pada Asian Games 2022 akibat cedera.

Pemegang rekor 11 gelar juara dalam satu musim kompetisi itu mengalami cedera punggung bagian bawah.

Posisi Momota pun sudah diganti dan bakal diisi oleh tunggal putra Jepang lainnya yaitu Koki Watanabe.

"Kami informasikan bahwa ada satu perubahan pada Asian Games ke-19 (Hangzhou, China) yang akan diselenggarakan pada September tahun ini," demikian bunyi siaran pers NBA.

Baca Juga: Indonesia International Challenge 2023 - Putra/Patra Susul 2 Senior ke 4 Besar, 4 Ganda Putri ke Semifinal


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : badminton.or.jp
REKOMENDASI HARI INI

Skuad Man United Bermutu Rendah, Siapa pun Pelatihnya Sama Saja

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136