Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Top Skor Liga Italia 2023-2024 - Kompatriot Lionel Messi Gacor, Bomber Uzur AC Milan Masih Bisa Bersaing

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 4 September 2023 | 23:15 WIB
Lautaro Martinez merayakan gol dalam laga Cagliari vs Inter Milan pada giornata 2 Liga Italia 2023-2024 di Stadion Unipol Domus, Senin (28/8/2023).
TWITTER.COM/SERIEA
Lautaro Martinez merayakan gol dalam laga Cagliari vs Inter Milan pada giornata 2 Liga Italia 2023-2024 di Stadion Unipol Domus, Senin (28/8/2023).

BOLASPORT.COM - Bomber uzur AC Milan, Olivier Giroud, masih bisa bersaing dalam daftar top skor Liga Italia 2023-2024 meski kompatriot Lionel Messi, Lautaro Martinez, gacor bukan main.

Liga Italia musim initelah mencapai giornata 3 dan untuk sementara waktu akan libur.

Selama dua minggu, Liga Italia akan rehat karena ada FIFA Matchday.

Banyak catatan menarik yang terjadi dalam tiga pertandingan awal Liga Italia musim ini.

Salah satunya catatan yang mencuri perhatian para penikmat Serie A adalah pencetak gol terbanyak.

Kapten Inter Milan, Lautaro Martinez, masih memuncaki daftar top skor Liga Italia musim ini.

Lautaro telah mencetak lima gol hanya dalam tiga pertandingan pertamanya bersama Inter Milan.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Juventus Tembus 3 Besar, Inter Milan Ulangi Sejarah Hebat 57 Tahun Silam

Hebatnya lagi, lima gol tersebut dicetak oleh sang bomber lewat dua kali brace dan satu gol ke gawang lawan-lawan I Nerazzurri.

Kompatriot Lionel Messi tersebut juga ikut membawa Inter Milan untuk sementara memuncaki klasemen Liga Italia 2023-2024.

Inter Milan saat ini berada di puncak klasemen dengan koleksi sembilan poin dari tiga pertandingan.

Dari tiga laga tersebut, gawang Inter Milan belum kebobolan sama sekali.

Di bawah Lautaro ada nama penyerang AC Milan, Olivier Giroud, yang telah mencetak empat gol dari tiga pertandingan.

Meski sudah berusia 36 tahun, Giroud masih mampu bersaing di papan atas pencetak gol terbanyak Liga Italia musim ini.

Bahkan, Giroud berhasil mengungguli penyerang Napoli, Victor Osimhen, yang baru mencetak tiga gol dari tiga laga.

Selebrasi Olivier Giroud usai mencetak gol ke gawang Torino dalam kemenangan 4-1 AC Milan pada giornata ke-2 Liga Italia 2023-2024.
TWITTER.COM/MILANREPORTSCOM
Selebrasi Olivier Giroud usai mencetak gol ke gawang Torino dalam kemenangan 4-1 AC Milan pada giornata ke-2 Liga Italia 2023-2024.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Kompatriot Lionel Messi Gacor Bukan Main, Inter Milan Bantai Fiorentina

Padahal, Osimhen merupakan top skor Liga Italia 2022-2023 dengan 26 gol sepanjang musim.

Di luar tiga pemain tersebut, ada tujuh pemain lain yang juga masuk ke dalam 10 besar top skor Liga Italia 2023-2024.

Adapun tujuh pemain tersebut adalah Domenico Berardi, Nikola Krstovic, Andrea Belotti, Antonio Candreva, Federico Chiesa, Andrea Colpani, dan Nicolas Gonzalez.

Tujuh pemain tersebut masing-masing telah mencetak dua gol di Liga Italia musim ini.

Berikut ini daftar 10 besar top skor Liga Italia 2023-2024 yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi Lega Serie A:

No. Nama Klub Jumlah Gol
1

Lautaro Martinez

Inter Milan 5 gol
2

Olivier Giroud

AC Milan 4 gol
3

Victor Osimhen

Napoli 3 gol
4

Domenico Berardi

Sassuolo 2 gol
5

Nikola Krstovic

Lecce 2 gol
6

Andrea Belotti

AS Roma 2 gol
7

Antonio Candreva

Salernitana 2 gol
8

Federico Chiesa

Juventus 2 gol
9

Andrea Colpani

Monza 2 gol
10

Nicolas Gonzalez

Fiorentina 2 gol

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Lega Serie A
REKOMENDASI HARI INI

Fakta Aneh Debut Ruben Amorim bareng Man United di Liga Europa

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136