Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil China Open 2023 - Baru Nyaris, Axelsen Masih Terlalu Tangguh untuk Chico

By Delia Mustikasari - Selasa, 5 September 2023 | 17:32 WIB
Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, saat tampil di babak 64 besar Kejuaraan Dunia 2023, di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Senin (21/8/2023).
PBSI
Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, saat tampil di babak 64 besar Kejuaraan Dunia 2023, di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Senin (21/8/2023).

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, belum mampu meredam perlawanan Viktor Axelsen (Denmark) pada babak pertama China Open 2023.

Chico harus mengakui keunggulan Viktor Axelsen (Denmark) di Olympic Sports Centre, Changzhou, China, Selasa (5/9/2023), 17-21, 18-21 dalam laga 46 menit.

Chico masih tertinggal 0-4 dari Axelsen dalam rekor pertemuan meski mampu memberi perlawanan atas tunggal putra nomor satu dunia itu.

Jalannya pertandingan.

Kedua pemain berbagi angka 1-1 pada awal gim pertama. Axelsen lalu menjauh 2-1, tetapi Chico menyamakan kedudukan 2-2.

Chico berbalik unggul 4-2 setelah mencetak dua poin beruntun.

Axelsen mendekat 3-4, tetapi Chico menjauh lagi 5-3.

Axelsen selanjutnya menyamakan skor 5-5 setelah merebut dua angka berikutnya.

Chico kembali menambah angka dan membuka jarak 7-5. Tetapi, Axelsen menipiskan jarak 6-7.

Chico mempertahankan keunggulan 8-6. Axelsen mendekat 7-8 dan menyeimbangkan kedudukan 8-8.

Viktor berbalik unggul 9-8. Setelah melalui reli panjang, Chico mencatat skor imbang 9-9.

Viktor menjauh 10-9 dan menutup interval ini dengan memimpin 11-9.

Selepas jeda interval, Axelsen menambah angka 12-9.

Chico berusaha bangkit dan mendekat 11-12 setelah membukukan dua angka berturut-turut.

Namun, Axelsen kembali menjauh 13-11. Chico menipiskan jarak 12-13.

Namun, Axelsen menjaga posisinya terus unggul 15-13. Chico mengejar ketertinggalan 14-16.

Sementara itu, Axelsen mempertebal keunggulan 17-14. Chico berusaha lepas dari tekanan menjadi 16-17 seusai mencetak dua poin beruntun.

Momentum didapat Chico saat menyamakan skor 17-17.

Akan tetapi, kondisi tersebut tidak bertahan lama karena Axelsen menjauh 19-17 hingga mencetak game point 20-17.

Chico setelah itu tertahan di angka 17.

Baca Juga: China Open 2023 - Motivasi Lolos Olimpiade Jadi Penyemangat Praveen/Melati Permalukan Wakil Tuan Rumah

Pada gim kedua, Chico unggul lebih dulu 2-1.

Reli panjang mewarnai tambahan poin untuk Axelsen untuk menyeimbangkan skor 2-2.

Chico membuka jarak 3-2 yang direspons Axelsen dengan mendekat 3-3, tetapi Chico menjauh 4-3.

Axelsen mencatat skor imbang 4-4 dan memimpin 6-4.

Dominasi Axelsen berlanjut hingga 7-4, tetapi Chico berusaha mendekat 5-7.

Axelsen menjaga keunggulan 9-5 meski mendapatkannya tidak mudah.

Chico menipiskan jarak 7-9. Setelah itu, Axelsen memborong dua poin untuk mengunci pada interval 11-7.

Seusai interval, Axelsen menjaga keunggulan 13-7.

Chico berusaha bangkit dengan tambahan angka menjadi 11-13 setelah mencetak empat poin beruntun.

Tetapi, Axelsen menjauh lagi 15-11. Chico menambah satu angka 12-15.

Axelsen menjaga keunggulan 16-12. Chico perlahan mengejar ketinggalan 15-16. Namun, Axelsen membalas dengan menjauh 17-15.

Chico menipiskan selisih skor 16-17. Usaha Chico tersebut berhasil dilakukan hingga skor imbang 17-17.

Axelsen menjauh 19-17 dan membukukan match point 20-17.

Chico mencoba menahan laju Axelsen 18-20. Namun, Axelsen yang sudah memimpin menyentuh angka 21 lebih dulu.

Baca Juga: Hasil China Open 2023 - Kelabu Fajar/Rian Belum Berakhir, Tumbang di Depan Runner-up Juara Dunia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
25
60
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
24
45
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Mallorca
24
34
8
Real Betis
24
32
9
Osasuna
24
32
10
Girona
24
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
25
54
3
Atalanta
25
51
4
Juventus
25
46
5
Lazio
25
46
6
Fiorentina
25
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
25
37
10
Udinese
25
33
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X