Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Hafal Atmosfer Stadion Manahan, Ramadhan Sananta Siap Meledak Bersama Timnas U-23 Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 5 September 2023 | 18:15 WIB
Selebrasi Ramadhan Sananta dan Abdul Rahman saat Timnas U-23 Indonesia menang 1-0 atas Timor Leste, Minggu (20/8/2023).
PSSI
Selebrasi Ramadhan Sananta dan Abdul Rahman saat Timnas U-23 Indonesia menang 1-0 atas Timor Leste, Minggu (20/8/2023).

BOLASPORT.COM - Pemain depan Timnas U-23 Indonesia, Ramadhan Sananta mengaku sudah sangat bersemangat hadapi Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Seperti yang diketahui, Ramadhan Sananta sendiri jadi salah satu nama yang dipanggil ke skuad Garuda Muda.

Timnas U-23 Indonesia sendiri tergabung dalam Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Garuda Muda sendiri satu grup dengan Turkmenistan dan China Taipei.

Skuad asuhan Shin Tae-yong tersebut memulai petualangan saat menantang China Taipei pada 9 September 2023.

Tiga hari kemudian, Turkmenistan jadi lawan Timnas U-23 Indonesia.

Penyerang yang membela Persis Solo saat ini sangat bersemangat menyambut dua laga tersebut.

Pasalnya, seluruh pertandingan bakal dilaksanakan di Stadion Manahan, Solo.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 - Pelatih Timnas U-23 Turkmenistan Terkejut dengan Cuaca di Solo

Stadion Manahan, Solo sendiri merupakan homebase dari Persis Solo.

Tentu, Ramadhan Sananta sudah familiar dengan atmosfer di Stadion Manahan.

Penyerang asal Kepulauan Riau tersebut terbukti sangat tajam selama main di Stadion Manahan, Solo.

Peraih medali emas SEA Games 2023 bersama Timnas U-22 Indonesia tersebut sudah mencetak 4 gol dalam 4 pertandingan kandang Persis Solo di Stadion Manahan.

Pada laga terakhir sebelum melakoni Piala AFF U-23 2023, Ramadhan Sananta borong 2 gol kemenangan Laskar Sambernyawa saat menantang Persib Bandung.

Sananta mengaku sangat senang Timnas U-23 Indonesia bermain di Stadion Manahan, Solo selama Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Atmosfer Stadion Manahan bakal membantu Ramadhan Sananta lebih garang di lini depan Timnas U-23 Indonesia.

"Tentunya cukup membantu saya," ujar Ramadhan Sananta saat ditemui awak media pada Senin (4/9/2023) di Stadion Sriwedari, Solo.

Baca Juga: Ramadhan Sananta Dapatkan Latihan Khusus di Persis Solo Jelang Dilepas ke Timnas U-23 Indonesia

"Apalagi tiap pertandingan main di Manahan," lanjutnya.

Eks penyerang PSM Makassar tersebut bakal terlecut semangatnya saat tampil di Stadion Manahan.

Stadion Manahan diakui jadi rumah kedua seorang Ramadhan Sananta.

Situasi tersebut membuatnya ingin bekerja keras untuk melanjutkan ketajaman saat membela Timnas U-23 Indonesia.

"Tentunya saya terus bekerja keras," ujar Ramadhan Sananta.

"Apalagi ini main di rumah saya juga."

"Saya sangat senang bisa bermain di Solo," lanjutnya.

Ia barambisi bakal memberikan segala kekuatan untuk Timnas U-23 Indonesia selama Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

"Saya tentunya harus memberikan hal positif dan memberikan yang terbaik," tutup Sananta.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Performa AC Milan Tak Enak Ditonton, Pensiunan Umur 70 Tahun pun Bisa Main Lebih Baik

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136