Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sir Alex Ferguson Tak Akan Memperlakukan Jadon Sancho seperti Erik ten Hag

By Ivan Rahardianto - Rabu, 6 September 2023 | 10:15 WIB
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, menyebut Setan Merah kalah dari Arsenal karena dirugikan tiga kesalahan wasit dalam duel Liga Inggris di Emirates Stadium, London (3/9/2023).
GLYN KIRK/AFP
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, menyebut Setan Merah kalah dari Arsenal karena dirugikan tiga kesalahan wasit dalam duel Liga Inggris di Emirates Stadium, London (3/9/2023).

BOLASPORT.COM - Pelatih legendaris Man United, Sir Alex Ferguson, disebut tidak akan memperlakukan Jadon Sancho dengan cara yang sama seperti Erik ten Hag.

Legenda Man United, Teddy Sheringham, memberikan komentarnya soal Erik ten Hag.

Lewat komentarnya, Sheringham mengaku bahwa dia terkejut dengan tindakan Ten Hag kepada Jadon Sancho.

Seperti diketahui bahwa baru-baru ini ada friksi di antara Ten Hag dan Jadon Sancho.

Pelatih Man United tersebut tidak menurunkan winger asal Inggris tersebut karena dalam kondisi tidak memenuhi kriterianya dalam tim.

Sebaliknya, Sancho mengungkapkan bahwa berita yang dikemukakan akhir-akhir ini tidak sesuai dengan kenyataannya dan berbalik menyerang Ten Hag.

Momen tersebut bertepatan dengan kekalahan 1-3 Man United dari Arsenal pada pekan ke-4 Liga Inggris 2023-2024 akhir pekan lalu.

"Saya mengatakan di awal musim lalu bahwa Erik ten Hag mempunyai pekerjaan terberat di dunia sepak bola," kata Teddy Sheringham dilansir BolaSport.com dari Metro.

Baca Juga: Alasan Utama Sergio Ramos Pilih Pulang Kampung, Ronaldo dan Messi Tak Luput Kena Sindir

"Saya masih berpikir itu adalah hal yang penting karena fans Man United berharap bisa memenangkan sesuatu dan jika tidak, maka tanda tanya tetap ada."

"Sepertinya sekarang juga ada gangguan di pelatihan. Dia perlu menyelesaikannya."

"Saya terkejut dia muncul ke publik dan mengkritik Jadon Sancho."

"Dia pasti punya alasan untuk itu dan dia ingin dia bersemangat," ujar Sheringham.

Ditanya apakah manajer legendaris Man United, Sir Alex  Ferguson, akan melakukan hal yang sama terhadap Sancho dan secara terbuka mengkritik seorang pemain, Teddy Sheringham memberikan jawabannya.

"Tidak, tidak sama sekali. Lagi pula, sangat, sangat jarang," tutur Sheringham melanjutkan.

"Semakin Anda dapat menyimpan sesuatu di dalam rumah, semakin Anda dapat mengendalikannya."

Eks pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson, mengaku tidak tertarik saat ditanya tentang siapa yangjadi juara Liga Inggris 2022-2023 antara Arsenal atau Manchester City.
TWITTER.COM/MANUTD
Eks pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson, mengaku tidak tertarik saat ditanya tentang siapa yangjadi juara Liga Inggris 2022-2023 antara Arsenal atau Manchester City.

Baca Juga: Terlalu Berani, Sofyan Amrabat Pilih Pakai Nomor Terkutuk di Man United

"Sekarang dengan media sosial, orang-orang bisa menyampaikan pendapatnya."

"Itu hanya membawa lebih banyak sensasi pada situasi tersebut. Saya terkejut hal itu terjadi," kata Sheringham menambahkan.

Sebagai informasi, Man United mendapatkan hasil mengecewakan di pekan ke-4 Liga Inggris 2023-2024 ketika bersua Arsenal.

Dalam laga yang berlangsung di Emirates Stadium, Minggu (3/9/2023), Man United kalah 1-3 dari Arsenal.

Kekalahan di atas membuat Setan Merah terdampar di urutan ke-11 dengan 6 poin.

Setelah melawan Arsenal, Man United akan melawan Brighton & Hove Albion.

Duel tersebut akan berlangsung di Old Trafford, Sabtu (16/9/2023) pukul 21.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Metro.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136