BOLASPORT.COM - Jadon Sancho dikabarkan mulai tidak disukai beberapa rekannya di Manchester United gara-gara perseteruan dengan Erik ten Hag.
Ruang ganti Manchester United sedang panas gara-gara masalah internal antara pemain dan pelatih.
Permasalahan dimulai dari pernyataan juru taktik klub, Erik ten Hag, mengenai ketidakhadiran Jadon Sancho dalam laga melawan Arsenal pada Minggu (3/9/2023).
Pelatih asal Belanda itu mengaku tidak membawa sang winger karena performa selama latihan dinilai kurang impresif.
"Jadon, untuk penampilannya dalam latihan, kami tidak memilihnya," ujar Ten Hag.
"Anda harus mencapai level tertentu setiap hari untuk Manchester United dan kami dapat membuat pilihan."
"Untuk pertandingan ini, dia tidak dipilih," lanjut eks pelatih Ajax tersebut.
Sancho pun langsung menyerang balik Ten Hag lewat cuitan di Twitter.
"Tolong jangan percaya semua yang Anda baca!" tulis Sancho.
"Saya tidak akan membiarkan orang-orang mengatakan hal-hal yang sama sekali tidak benar, saya telah melakukan latihan dengan sangat baik minggu ini."
"Saya yakin ada alasan lain untuk masalah ini yang tidak akan saya bahas, saya telah menjadi kambing hitam untuk waktu yang lama dan itu tidak adil!" kata mantan pilar Borussia Dortmund itu.
Baca Juga: Jawab Kepercayaan Shin Tae-yong yang Sempat Murka, Egy Maulana Vikri Catat Comeback Apik
Ternyata aksi Sancho tak mendapat dukungan dari sesama anggota United.
Menurut laporan ESPN yang dikutip BolaSport.com, beberapa pemain bintang Setan Merah muak terhadap tindakan pemain berusia 23 tahun itu.
Mereka tidak terkesan dengan cara Sancho dalam menangani situasi panas ini.
Sebenarnya bukan Sancho saja yang pernah didepak dari skuad United.
Musim lalu, 2022-2023, Marcus Rashford diabaikan oleh Ten Hag untuk pertandingan kontra Wolves gara-gara telat datang latihan.
Namun, beda dengan Sancho yang berkoar di media sosial, Rashford bersikap lapang dada.
Sang juru gedor menerima dan memahami keputusan Ten Hag.
Rahsford pun mengerti kenapa pelatihnya menerapkan peraturan begitu ketat.
"Penting bagi dia untuk menerapkan peraturan, terlihat sejak pramusim. Saya melanggar dan 100 persen menerima keputusannya," tutur Rashford.
Kembali bahas soal Sancho, masa depannya di Manchester United jadi abu-abu akibat perseteruan dengan Ten Hag.
Jebolan akademi Manchester City itu mendapat peluang buat pindah ke Arab Saudi ketika datang tawaran dari Al Ettifaq.
Sebelum bursa transfer musim panas 2023 ditutup, Al Ettifaq dan United menjalin komunikasi guna menjajaki kemungkinan kepindahan si pemain.
Namun, negosiasi gagal mencapai kata sepakat karena terbentur masalah harga.
Al Ettifaq tidak menyetujui nominal 50 juta pounds (Rp 957,3 miliar) yang diajukan Man United.
Baca Juga: Hasil FIFA Matchday - Diwarnai Gol Roket Dendy Sulistyawan, Timnas Indonesia Taklukkan Turkmenistan
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | ESPN |
Komentar