BOLASPORT.COM - Gelandang Manchester United, Mason Mount, dilaporkan bisa kembali memperkuat Setan Merah saat bentrok dengan Bayern Muenchen di Liga Champions.
Mason Mount merupakan salah satu rekrutan anyar Manchester United pada bursa transfer musim panas 2023.
Sang playmaker berusia 24 tahun diboyong dari Chelsea dengan harga 64,2 juta euro.
Nominal yang setara dengan Rp1,05 triliun itu rela dikeluarkan Man United karena mempunyai kepercayaan besar terhadap Mount.
Man United yakin kedatangan Mount bisa membuat lini tengah mereka semakin solid pada musim 2023-2024.
Setan Merah bahkan memberikan nomor punggung 7 untuk gelandang timnas Inggris tersebut.
Namun, di awal musim ini, Mount masih belum bisa membayar kepercayaan Manchester United.
Dalam dua penampilan di Liga Inggris, dia sama sekali tak memberikan kontribusi berupa gol maupun asisst.
Situasi itu semakin diperburuk dengan cedera hamstring yang diderita Mount di laga Tottenham Hotspur vs Man United.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | The Athletic |
Komentar