Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saking Besarnya Kontribusi Martin Odegaard, Ditukar Jude Bellingham pun Arsenal Tak Mau

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 11 September 2023 | 18:15 WIB
Pemain Arsenal, Martin Odegaard, melakukan selebrasi usai menjebol gawnag Chelsea pada laga pekan ke-34 Liga Inggris 2022-2023, Ranu (3/5/2023)
TWITTER.COM/SQUAWKA
Pemain Arsenal, Martin Odegaard, melakukan selebrasi usai menjebol gawnag Chelsea pada laga pekan ke-34 Liga Inggris 2022-2023, Ranu (3/5/2023)

BOLASPORT.COM - Mantan penyerang timnas Inggris yang juga penggemar Arsenal, Darrent Bent, mengaku tak sudi menukar Martin Odegaard dengan Jude Bellingham.

Berbicara kepada talkSPORT, Darrent Bent mengaku sangat mengagumi gelandang Real Madrid, Jude Bellingham.

Kualitas Bellingham sebagai playmaker top di usia yang masih sangat muda membuat Bent begitu menyukainya.

Kecintaan pria berusia 39 tahun itu terhadap Bellingham semakin besar setelah sang gelandang menunjukkan performa gemilang bersama Real Madrid.

Baru bergabung dengan Real Madrid pada musim panas 2023, gelandang berusia 20 tahun itu langsung tampil memesona.

Dalam empat laga awal Liga Spanyol 2023-2024, Bellingham mampu mencetak lima gol.

Dia mengikuti jejak Cristiano Ronaldo yang memiliki catatan serupa dalam empat laga pertama di ajang yang sama.

Baca Juga: Aneh, Pelatih Erling Haaland Justru Jagokan Lionel Messi Sabet Ballon d'Or 2023

Meski begitu, ketika ditanya apakah dirinya mau menukar Odegaard dengan Bellingham, Bent menjawab tidak mau.

Alasannya karena sang kapten telah memberikan kontribusi luar selama memperkuat Arsenal.

Martin Odegaard dipermanenkan Arsenal dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2021.

Sebelumnya, gelandang timnas Norwegia itu dipinjam Arsenal pada 27 Januari 2021 hingga 30 Juni 2021.

Pada musim lalu, Odegaard bahkan nyaris membawa The Gunners menjadi kampiun Liga Inggris.

Baca Juga: 1 Kendala yang Bikin Timnas Jerman Berpikir 2 Kali untuk Jadikan Julian Nagelsmann sebagai Pengganti Hansi Flick

Bent juga menilai bahwa Bellingham belum tentu bisa tampil sebagus Odegaard jika bermain di Arsenal.

"Bellingham? Saya menyukainya, saya mencintainya," kata Bent seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.

"Akan tetapi, pertanyaan yang diajukan ke saya adalah, akankah saya menukar Odegaard dengan dia?"

"Tidak! Saya tidak akan menukar kapten kami."

"Dia adalah salah satu pemain berpengaruh kami."

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sungguh Mulia, Hotel Mewah Miliknya Diubah Jadi Tempat Pengungsian Korban Gempa Maroko

"Tepat pada saat ini, saya akan mempertahankan Odegaard."

"Terima kasih."

"Saya kira, Bellingham mungkin pemain yang sangat hebat."

"Akan tetapi mengingat kondisi Arsenal sekarang, Odegaard sebagai kaptennya, saya tidak akan menukar dia."

"Bellingham juga belum tentu bisa tampil seperti Odegaard di sini," imbuhnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Talksport.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
25
60
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
23
44
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Osasuna
24
32
8
Real Sociedad
23
31
9
Girona
24
31
10
Mallorca
23
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
24
54
3
Atalanta
25
51
4
Lazio
25
46
5
Juventus
24
43
6
Fiorentina
24
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
24
34
10
Udinese
24
30
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X