Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pekan Mengerikan Pembalap Indonesia Mario Aji Berakhir, Ada Harapan di Moto3 India 2023

By Agung Kurniawan - Selasa, 12 September 2023 | 13:15 WIB
Pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji saat tampil pada seri Moto3 San Marino 2023
Gareth Harford/HONDA TEAM ASIA
Pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji saat tampil pada seri Moto3 San Marino 2023

BOLASPORT.COM - Pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji, tak ingin larut dan percaya masih ada harapan menatap seri Moto3 India 2023.

Seri Moto3 San Marino 2023 di Sirkuit Misano, Italia sepanjang akhir pekan kemarin menjadi momen sulit bagi Mario Suryo Aji.

Pembalap yang mengaspal untuk Honda Team Asia tersebut tidak bisa tampil kompetitif dalam tiga hari gelaran Moto3 San Marino 2023.

Kesulitan sudah dirasakan Mario saat menggeber kuda besi miliknya pada latihan pertama yang bergulir pada Jumat (8/9/2023).

Mario mengakhiri sesi itu dengan bertengger di posisi ke-27 dari total 28 pembalap yang berpartisipasi.

Catatan waktu Mario juga tidak bisa membawanya memperbaiki posisi di dua sesi latihan berikutnya dengan konsisten di urutan ke-27.

Berbekal torehan waktu lap yang kurang mumpuni, pembalap asal Magetan, Jawa Timur tersebut memulai balapan dari posisi ke-26.

Sepanjang balapan 20 putaran tersebut, Mario tidak bisa memulihkan posisinya hingga akhirnya finis di tempat yang sama.

Di sisi lain, sang rekan setim yakni Taiyo Furusato justru tampil apik pada balapan di sirkuit yang memiliki panjang 4,2 kilometer ini.

Baca Juga: Moto3 San Marino 2023 - Pekan Tragedi Pembalap Indonesia Saat Rekan Setim Melejit Raih 5 Poin

Pembalap asal Jepang itu menggondol lima poin setelah dia berhasil finis di urutan ke-11 pada akhir lomba.

Mario pun menilai Moto3 San Marino 2023 kemarin merupakan salah satu pekan balap tersulit dalam perjalanan kariernya sejauh ini.

Rider 19 tahun itu sempat mendapatkan sensasi yang baik pada sesi balapan tapi itu tak cukup membantunya.

"Akhir pekan ini adalah salah satu yang tersulit dalam karier saya," kata Mario melalui media sosial Honda Team Asia.

Baca Juga: Moto3 San Marino 2023 - Awal Suram Pembalap Indonesia Mario Aji, Selamat dari Posisi Buncit Karena Pembalap Wanita

"Saya kesulitan sejak latihan pertama, sensasi saat balapan adalah yang terbaik sepanjang akhir pekan ini," tuturnya menambahkan.

Lebih lanjut, Mario menegaskan bahwa dirinya sudah melakukan yang terbaik akan tetapi dia tidak bisa mengejar rival-rival di depan.

Tak ingin larut dalam kecewa, Mario kini memantapkan fokusnya menghadapi seri Moto3 India 2023 pada akhir pekan depan.

Dengan status sebagai seri terbaru dalam kalender kompetisi, Mario merasa memiliki harapan untuk tampil apik di sana.

"Saya melakukan yang terbaik tapi itu belum cukup untuk mengejar kelompok terdepan," ucap Mario menjelaskan.

"Mengawali balapan dari posisi belakang tidak membantu tentunya."

"Kami sekarang akan menatap seri India, sebuah lintasan yang belum pernah kami rasakan sebelumnya."

"Ini akan menjadi kesempatan bagus bagi saya," tuturnya menambahkan.

Sementara itu, Hiroshi Aoyama selaku manajer Honda Team Asia menyebut timnya sudah memberikan motor dengan setelan paling baik untuk Mario.

Aoyama pun juga tidak menutup mata bahwa kesempatan masih tersedia bagi Mario Aji dalam seri Moto3 India 2023 di Buddh International Circuit.

"Soal Mario, kami memberinya sebuah motor dengan setelan bagus tapi akhirnya dia kesulitan dan finis di urutan ke-26," ucap Aoyama.

"Mereka sudah tampil bagus dan saya mengapresiasinya, mari kita menatap seri India."

"Sebuah trek baru bagi kami semua di mana fakta itu memungkinkan menghadirkan dampak positif bagi kami," imbuhnya.

Gelaran seri Moto3 India 2023 akan bergulir pada tanggal 22-24 September mendatang.

Baca Juga: Nasib Marc Marquez Akan Terjawab Sebelum MotoGP Indonesia 2023

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Mailchi.mp
REKOMENDASI HARI INI

7 Pemain Timnas Indonesia yang Lawan Arab Saudi dan Jepang Kembali Dipanggil Shin Tae-yong untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136