BOLASPORT.COM - Jadwal babak 32 besar Hong Kong Open 2023 untuk hari kedua akan diramaikan dengan aksi 10 wakil Indonesia. Dua andalan di sektor tunggal, Jonatan Christie dan Gregoria Mariska, sama-sama ditantang lawan sengit.
Hari sibuk untuk wakil Merah Putih akan dijalani pada lanjutan babak 32 besar Hong Kong Open 2023 yang akan berlangsung pada Rabu (13/9/2023).
Sebanyak 10 wakil Indonesia akan berlaga untuk menunjukkan aksi-aksi terbaik mereka di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong.
Sepuluh wakil ini terdiri dari 3 pemain tunggal putra, 2 pemain tunggal putri, dan 5 pasangan ganda campuran Indonesia.
Amunisi tunggal putra akan diperkuat oleh Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Chico Aura Dwi Wardoyo.
Dari ketiga nama itu, Jonatan bisa dikatakan menjadi wakil tunggal putra yang akan menemui lawan tersengitnya.
Juara Indonesia Masters 2023 itu akan berjumpa dengan pemain tuan rumah, Ng Ka Long Angus.
Bukan sekadar karena status Ng sebagai wakil yang bakal didukung penuh publik tuan rumah, melainkan juga karena rekor pertemuannya dengan Jonatan yang sengit.
Kedua pemain tercatat sudah 10 kali bertemu dengan hasil seimbang yaitu 5 kemenangan untuk Jonatan dan 5 kemenangan untuk Ng Ka Long.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Bwftournamentsoftware.com |
Komentar