BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Turkmenistan Ahmet Agamyradov menyinggung wasit setelah laga melawan timnas U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Turkmenistan menjalani laga melawan timnas U-23 Indonesia di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023).
Pada laga itu Turkmenistan kalah 0-2 dari timnas U-23 Indonesia.
Gawang Turkmenistan dibobol oleh Ivar Jenner pada menit ke-40 dan Pratama Arhan (90+2').
Selepas pertandingan pelatih timnas U-23 Indonesia Ahmet Agamyradov menyinggung soal wasit.
Laga dipimpin oleh wasit Kim Dae-yong.
Ahmet Agamyradov menilai wasit sedikit memihak ke timnas U-23 Indonesia.
"Tapi sayangnya, saya tidak suka mengatakan tentang wasit, wasit sedikit memberikan simpati kepada tim tuan rumah," ujar Ahmet Agamyradov saat konferensi pers setelah laga.
Baca Juga: Catatan Shin Tae-yong usai Timnas U-23 Indonesia Kalahkan Turkmenistan
"Saya sangat sedih tentang hal ini karena tim saya mempersiapkan pertandingan ini, perjalanan jauh ke sini, mereka melakukan banyak pekerjaan tapi sayangnya kami kalah.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar