BOLASPORT.COM - Pratama Arhan membocorkan kunci sukses timnas U-23 Indonesia yang bermain ganas di Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Timnas U-23 Indonesia menyapu dua laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 dengan kemenangan.
Pertama, timnas U-23 Indonesia menang 9-0 atas Taiwan di Stadion Manahan, Solo Jawa Tengah, Sabtu (9/9/2023).
Pada laga kedua Grup K, giliran Turkmenistan yang menjadi korban Garuda Muda.
Timnas U-23 Indonesia membungkam Turkmenistan dengan skor 2-0 di Stadion Manahan, Selasa (12/9/2023).
Atas hasil ini, timnas U-23 Indonesia keluar sebagai juara Grup K dan memastikan diri melaju ke Piala Asia U-23 2024.
"Saling komunikasi," ucap Pratama Arhan dalam wawancara di program Kompas Petang TV, Rabu (13/9/2023).
Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2023 - Rehan/Lisa Atasi Anak Didik Mantan Pelatihnya untuk Akhiri Tren Buruk
"Dan menjalankan instruksi pelatih," sambung mantan pemain PSIS tersebut.
Dia menuturkan, saat di lapangan, pelatih Shin Tae-yong menekankan anak asuhnya bermain sederhana.
Dan yang pasti antarpemain harus menjaga komunikasinya.
Dengan begitu, strategi yang diterapkan bisa berjalan sesuai rencana.
"Ya kayak main simpel," tutur Pratama Arhan.
"Terus bicara di lapangan (antarpemain), saling mengingatkan."
"Biar kerja tim berjalan baik," kata pemain Tokyo Verdy tersebut.
Rencananya, Piala Asia U-23 2024 bergulir pada 15 April hingga 3 Mei 2024 di Qatar.
Baca Juga: Demi Inter Miami Lebih Kuat, Messi Idamkan Pemain yang Dikaguminya Sewaktu di Barcelona
Tiga tim terbaik dari Piala Asia U-23 2024 nantinya berhak melaju ke Olimpiade 2024 Paris.
Sedangkan peringkat keempat akan menjalani babak play-off melawan wakil dari Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) guna merebutkan satu tiket ke Olimpiade 2024.
Olimpiade 2024 sendiri dijadwalkan berlangsung pada 26 Juli hingga 11 Agustus 2024.
Pratama Arhan berharap timnas U-23 Indonesia dapat mengamankan tiket ke Olimpiade 2024.
"Kami targetnya lolos ke olimpiade, ya Insya Allah (3 besar)," ucap Pratama Arhan.
"Ini kan sudah melewati dua pertandingan (di Kualifikasi)."
"Alhamdulillah bermain baik."
"Ke depan kami pasti akan melakukan TC lagi untuk mempersiapkan tim agar bisa main lebih bagus," tutupnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Kompas TV |
Komentar