BOLASPORT.COM - Inter Miami akhirnya merasakan kekalahan perdana mereka setelah 13 pertandingan. Lionel Messi pun langsung diejek oleh lawannya menggunakan piza.
Inter Miami menuai hasil tidak memuaskan kala melawan Atlanta United dalam laga lanjutan Major League Soccer (MLS) 2023.
Dalam laga tersebut, Inter Miami bertindak sebagai tim tamu dengan melawat ke markas Atlanta United di Mercedes-Benz Stadium pada Sabtu (16/9/2023) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.
Secara statistik, Inter Miami sebenarnya sedikit lebih unggul dengan penguasaan bola mencapai 52 persen.
Bahkan, The Herons sempat unggul lebih dulu pada menit ke-25 lewat gol Leonardo Campana.
Akan tetapi, Atlanta United kemudian membalas dengan tiga gol langsung di babak pertama.
Pertama, Tristan Muyumba menyamakan kedudukan untuk tuan rumah pada menit ke-36.
Baca Juga: No Messi No Party, Inter Miami Dirujak Atlanta United 5 Gol di MLS dan Telan Kekalahan Pertama
Kemudian, gol bunuh diri Kamal Miller pada menit ke-41 membuat Atlanta United berbalik unggul atas Inter Miami.
Tim asuhan Gonzalo Pineda itu pun menyudahi babak pertama dengan skor 3-1 setelah Brooks Lennon mencetak gol pada menit ke-44.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar