BOLASPORT.COM - Hasil dan klasemen Liga Spanyol pekan ke-5 tidak menunjukkan posisi puncak yang berubah karena Real Madrid masih sempurna.
Puncak klasemen Liga Spanyol hampir terlempar dari tangan Real Madrid pada pekan ke-5.
Tim asuhan Carlo Ancelotti meraih kemenangan dengan cara yang tidak mudah saat melawan Real Sociedad.
Meski tampil sebagai tuan rumah, Real Madrid justru tertinggal dari sang lawan.
Real Sociedad sudah mencetak gol sejak menit ke-5 lewat Ander Barrenetxea.
Sementara Real Madrid justru kesulitan untuk mencetak gol balasan hingga babak pertama berakhir.
Namun anak asuhan Carlo Ancelotti menunjukkan bahwa mereka bermental baja.
Kebangkitan Real Madrid dimulai dari gol Fede Valverde pada menit ke-46.
Baca Juga: Lionel Messi Lagi-Lagi Tunjukkan Sikap Terpuji, Bomber Ekuador Langsung Rasakan Efeknya
Sang gelandang memanfaatkan umpan Fran Garcia untuk menyamakan kedudukan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Laliga.com |
Komentar