Daniel Sianturi, Pengamat Sepak Bola
BOLASPORT.COM - Matchday terbaru liga-liga top di Eropa telah berakhir pada Senin (18/9/2023).
Cerita hadir dari kota-kota dengan huruf depan M yang menjadi salah satu kiblat sepak bola baik di Inggris, Spanyol, maupun Italia.
Beda nasib, demikian benang merah antara dua klub yang bermarkas di Manchester, Inggris, juga di Madrid, Spanyol, dan di Milan, Italia.
Hasil akhir dengan skor identik menjadi satu-satunya persamaan yang mewarnai pekan kelima bagi Manchester City dan Manchester United.
Erling Haaland dkk, berhasil meneruskan laju bagus di awal musim ini dengan meraih kemenangan kelima.
Sempat tertinggal, Manchester City akhirnya menuntaskan laga dengan kemenangan 3-1 atas tuan rumah West Ham United.
Skor 3-1 namun beda hasil menimpa rival sekota, Manchester United.
Bermain di kandang sendiri, pemilik rekor terbanyak juara Liga Inggris tersebut dipaksa gigit jari saat menjamu Brighton Hove & Albion.
Pasukan Erik ten Hag tampil buntu dan menyerah dari tamunya dengan skor 1-3.
Di Spanyol, dua klub besar asal kota Madrid juga mendapatkan hasil berbeda pekan lalu.
Atletico Madrid menelan kekalahan pertama mereka pada musim ini.
Bertandang ke Estadio Mestalla, pasukan Diego Simeone dipermak tuan rumah Valencia 0-3.
Sementara itu, Real Madrid berhasil melakukan comeback saat menjamu Real Sociedad.
Tertinggal satu gol di interval pertama pertandingan, anak-anak asuhan Carlo Ancelotti membalas dengan dua gol untuk meraih kemenangan 2-1 di Estadio Santiago Bernabeu.
Dari tanah Italia, tepatnya kota Milan, menjadi saksi pembeda nasib antara AC Milan dan Inter Milan.
Melakoni duel bertajuk Derby Della Madonnina di Giuseppe Meazza, Inter Milan dan AC Milan turun merumput dengan status sempurna di mana kedua tim sama-sama meraih tiga kemenangan pada tiga giornata sebelumnya.
Inter Milan yang kali ini bertindak sebagai tuan rumah berhasil meneruskan rentetan kemenangan pada awal musim baru ini.
Lautaro Martinez dkk. sukses mengalahkan AC Milan dalam laga yang digelar pada Sabtu (16/9/2023).
Tak hanya meraih tiga poin, Inter Milan meraih kemenangan dengan cara meyakinkan.
Pasukan Simone Inzaghi meremukkan AC Milan dengan skor akhir 5-1 yang sekaligus menjadi pembeda nasib dua klub asal kota Milan tersebut.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar