Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah 9 Bulan, Angela Lee Ungkap Penyebab Berpulangnya Victoria Lee

By BolaSport - Rabu, 20 September 2023 | 21:10 WIB
Petarung muda ONE Championship, Victoria Lee, meninggal dunia dalam usia 18 tahun pada 26 Desember 2022.
ONE CHAMPIONSHIP
Petarung muda ONE Championship, Victoria Lee, meninggal dunia dalam usia 18 tahun pada 26 Desember 2022.

Artikel ini berisi deskripsi tentang self-harm dan pemberitaan tentang bunuh diri. Diskresi pembaca sangat disarankan. 

BOLASPORT.COM - Setelah hampir 9 bulan, penyebab meninggal dunianya atlet berbakat ONE Championship, Victoria Lee, akhirnya diungkapkan oleh kakaknya, Angela Lee.

Kabar mengejutkan diumumkan Angela Lee via akun Instagram-nya pada 7 Januari lalu.

Juara atomweight ONE Championship itu memberitakan bahwa adiknya, Victoria Lee, telah meninggal dunia pada 26 Desember 2022.

Saat itu Angela Lee tidak mengungkapkan penyebab berpulangnya sang adik.

Setelah 9 bulan, Angela Lee baru bisa menceritakan bahwa Victoria Lee mengakhiri hidupnya sendiri.

Dalam video yang beredar di YouTube, Angela Lee juga mengungkapkan bahwa dia sendiri pernah mencoba mengambil nyawanya sendiri pada 2017.

Ketika itu, mobil yang dia kendarai mengalami kecelakaan di jalanan.

Dalam berita resmi yang beredar, Angela dikabarkan kehilangan fokus saat berkendara sehingga mobilnya terguling.

Namun, dia mengungkapkan jika sebenarnya hal itu adalah upaya untuk mengakhiri hidupnya.

Lebih lanjut, petarung berusia 8 Juni 1996 ini mengemukakan pentingnya kesehatan mental seseorang.

Banyak orang sekarang masih merasa tabu untuk membahasnya.

Baca Juga: ONE Championship Berduka, Jagoan Muda Victoria Lee Meninggal Dunia

Demi mencegah tragedi yang sama kembali berulang khususnya bagi para atlet muda, seniman bela diri 27 tahun itu mengemban misi penting guna meningkatkan kesadaran tentang kesehatan mental.

"Sudah enam tahun lamanya dan walaupun saya sudah bertumbuh serta menyembuhkan diri sejak saat itu, kejadian tersebut masih sulit untuk dipikirkan, terlebih lagi untuk dibicarakan,” ucap Angela Lee terkait kejadian pada 2017 tersebut.

"Sebagai penyintas, sulit untuk bergerak maju dan menjalani kehidupan dengan normal karena tak ada yang benar-benar mengetahui apa yang terjadi," tambahnya.

Setelah kepergian Victoria serta perjuangannya melawan isu kesehatan mental, Angela mengambil sebuah inisiatif penting.

Pada awal tahun ini, dia mendirikan organisasi nirlaba bernama ‘Fightstory’.

"Fightstory adalah organisasi non-profit untuk kesehatan mental yang didirikan oleh atlet olahraga tarung."

"Organisasi ini ditujukan bagi para petarung dari berbagai latar belakang untuk berbagi kisah mereka, menginspirasikan harapan, serta membangun komunitas bagi semua agar dapat berhasil dalam perjalanan mental dan fisik mereka."

"Kami percaya kisah-kisah ini dapat menyelamatkan hidup."

Angela menegaskan bahwa Fightstory adalah caranya untuk mengenang Victoria serta kisah hidup sang adik.

Dia berharap hadirnya organisasi tersebut mampu membangun hal positif dan meningkatkan kesadaran masyarakat dunia terkait kesehatan mental.

"Fightstory didirikan karena Victoria. Dia adalah sosok yang paling tidak pernah mementingkan diri sendiri yang saya kenal."

"Dia ingin kepergiannya memiliki arti untuk menyelamatkan nyawa."

Luka yang tertinggal akibat kepergian Victoria membuat Angela menepi selama sembilan bulan terakhir.

Angela saat ini masih menyandang sabuk juara atomweight ONE Championship.

Di tengah absennya sang juara, ONE Championship akan menggelar laga perebutan sabuk interim.

Pertarungan itu akan mempertemukan Stamp Fairtex dan Ham Seo Hee dalam laga puncak ONE Fight Night 14 pada Sabtu (30/9/2023) di Singapore Indoor Stadium.

Dalam ajang tersebut, Angela Lee juga akan hadir untuk menjelaskan misinya dalam meningkatkan kesadaran kesehatan mental serta mengumumkan masa depannya sebagai atlet MMA.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ONE Championship
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Diam-diam Megawati Stres Juga Saat Red Sparks Hancurkan Tim Legendaris

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X