BOLASPORT.COM - Lionel Messi membawa kabar baik untuk klubnya, Inter Miami. La Pulga kemungkinan besar siap bermain untuk meraih gelar kedua.
Lionel Messi sempat membuat klubnya, Inter Miami, khawatir dalam laga melawan Toronto FC pada Rabu (20/9/2023) kemarin.
Pasalnya, Messi hanya bermain 37 menit dalam laga tersebut dan ditarik keluar oleh pelatih Inter Miami, Gerardo 'Tata' Martino.
Messi ditarik keluar pada menit ke-37 dan digantikan oleh winger asal Finlandia, Robert Taylor.
Kabarnya, kapten timnas Argentina tersebut mengalami cedera dan masalah pada ototnya.
Oleh karena itu, Tata Martino memutuskan untuk menarik keluar Messi agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
Keluarnya Messi lebih cepat dalam laga melawan Toronto FC jelas memberikan kabar buruk bagi Inter Miami.
Baca Juga: Messi Singgung Ballon d'Or, Anggap Kariernya Jauh Lebih Sempurna
Terlebih lagi, Tata Martino sempat menyampaikan bahwa Messi tidak bisa bermain melawan Orlando City pada Minggu (24/9/2023) mendatang.
Tidak hanya Messi, Jordi Alba pun kemungkinan besar tidak bisa bermain.
"Dari apa yang telah saya bicarakan dengan mereka berdua, saya rasa tidak ada sesuatu yang baru atau sesuatu yang lebih serius dari apa yang telah mereka alami," kata Martino seperti dikutip BolaSport.com dari TyC Sports.
"Itu hanya kelelahan, saya tidak berpikir ada cedera otot."
"Kami harus menjalaninya hari demi hari, melihat laporan dokter dan apa yang mereka katakan kepada kami."
"Jelas tidak ada kemungkinan mereka akan siap untuk hari Minggu dan apa yang saya bicarakan adalah berdasarkan pada minggu depan," lanjutnya.
Awalnya, Messi sempat dikhawatirkan akan absen lebih lama untuk Inter Miami.
Baca Juga: Pecundangi Prancis di Final Piala Dunia 2022, Lionel Messi Merasa Wajar Dibenci Ultras PSG
Akan tetapi, laporan terbaru yang didapatkan BolaSport.com dari TyC Sports, Messi kemungkinan hanya akan absen pada laga melawan Orlando City.
Artinya, eks kapten Barcelona tersebut siap untuk bertanding dalam laga final US Open Cup 2023.
Dalam laga final US Open Cup 2023, Inter Miami akan berhadapan dengan Houston Dynamo di Stadion DRV PNK pada Rabu (27/9/2023) waktu setempat atau Kamis pukul 07.30 WIB.
Dengan demikian, Messi siap untuk memberikan gelar kedua kepada The Herons.
Sebelumnya, La Pulga sudah berhasil mempersembahkan trofi Leagues Cup 2023 untuk Inter Miami.
Hanya, Messi harus benar-benar istirahat penuh saat laga melawan Orlando City untuk bisa tampil maksimal saat laga final US Open Cup 2023.
Sebelumnya, Messi memang bekerja sangat keras untuk Inter Miami sejak didatangkan pada Juli 2023.
Baca Juga: Bukan Barcelona, Messi Bermimpi Main di Satu Klub Ini
Penyerang berusia 36 tahun itu bahkan hampir tidak istirahat dalam 11 laga pertamanya untuk Inter Miami.
Meski menunjukkan performa gemilang, hal itu membuat kondisi Messi menjadi memburuk.
Bahkan, Messi hanya membela timnas Argentina satu kali dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL kemarin.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | TyC Sports |
Komentar