BOLASPORT.COM - Pembalap Mooney VR46, Luca Marini, menjadi yang tercepat pada sesi Practice (P/latihan) MotoGP India 2023 di Sirkuit Internasional Buddh, Uttar Pradesh, India, Jumat (22/9/2023).
Adik tiri legenda MotoGP Valentino Rossi ini menjadi yang tercepat setelah membukukan 1 menit 44,782 detik.
Dia menempati posisi ini setelah berhasil menyusul Martin menjelang sesi selama 70 menit tersebut berakhir.
Di belakang Marini ada Jorge Martin (Pramac Ducati) dan Aleix Espargaro (Aprilia).
Marc Marquez (Repsol Honda) menyelesaikan sesi di urutan keempat.
Rekan satu tim Marini, Marco Bezzecchi ada di urutan kelima.
Sementara itu, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) menutup sesi di posisi ketujuh dan Fabio Quartataro (Monster Energy Yamaha) kedelapan.
Hanya 10 pembalap teratas di sesi Practice yang akan langsung lolos menuju Q2 pada sesi kualifikasi.
Jalannya sesi.
Setelah memasuki dua menit sesi berjalan, para pembalap baru memasuki Sirkuit International Buddh.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar