Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Hasil Voli Asian Games 2022 - Indonesia dan Thailand Sama-sama Gagal ke Semifinal, tapi Hernanda Zulfi dkk 'Rusak' Rekor China

By Delia Mustikasari - Jumat, 22 September 2023 | 22:00 WIB
Tim voli putra Indonesia menghadapi China pada babak 12 besar Asian Games 2022 di LSC Gymnasium, Hangzhou, China, Jumat (22/9/2023).
NAIF AL'AS/NOC INDONESIA
Tim voli putra Indonesia menghadapi China pada babak 12 besar Asian Games 2022 di LSC Gymnasium, Hangzhou, China, Jumat (22/9/2023).

BOLASPORT.COM - Tim voli putra Indonesia gagal melaju ke babak semifinal Asian Games 2022 setelah kalah dari China pada babak 12 besar.

Hernanda Zulfi dan kawan-kawan harus mengakui keunggulan tim tuan rumah, 1-3 (17-25, 17-25, 25-23, 22-25) pada laga yang berlangsung di LSC Gymnasium, Hangzhou, China, Jumat (22/9/2023)

Tak diperkuat Rivan Nurmulki, tim voli putra Indonesia tetap mampu menunjukkan perlawanan sengit seperti ketika pertemuan terakhir melawan tim Negeri Tirai Bambu pada Kejuaraan Voli Asia 2023 (19-26 Agustus).

Indonesia hampir membuat kejutan saat mampu memaksakan laga hingga lima set sebelum kalah dengan skor 2-3 (22-25, 19-25, 24-22, 28-26, 13-15).

Indonesia kesulitan membangun serangan, banyak mengumbar kesalahan sendiri dari servis error, spike yang melebar jauh, serta pertahanan juga sangat rapuh pada dua set awal.

China terlalu overpowered (OP). Spike-spike keras dari Indonesia selalu saja berhasil dimentahkan oleh tim asuhan Wu Sheng tersebut.

Indonesia baru bangkit ketika memasuki set ketiga dengan serangan lebih bervariasi, minim error dan dibantu banyaknya lawan yang melakukan kesalahan.

Namun, momentum kebangkitan Merah Putih tidak berlanjut pada set keempat.

Hasil ini membuat Indonesia akan memperebutkan posisi 7-10 atau meleset dari target mencapai babak enam besar.

Meski begitu, Indonesia mampu menodai rekor China yang pada fase Grup A melakukan sapu bersih atas Kazakhstan dan Kirgistan.

Sementara itu, China lolos ke babak semifinal setelah pada fase perempat final mendapatkan bye.

Pada babak semifinal, China menunggu pemenang antara India kontra Jepang.

Hasil lainnya, Iran juga memastikan tiket ke babak semifinal voli Asian Games 2022.

Baca Juga: Hasil Voli Asian Games 2022 - Meski Sulit Robohkan Tembok China, Indonesia Nodai Catatan Impresif Tuan Rumah

Iran menaklukkan Thailand tiga set langsung, 25-21, 25-18, 25-16.

Iran langsung lolos ke babak semifinal setelah mendapatkan bye pada babak perempat final.

Pada babak semifinal, Iran masih menunggu calon lawan pemenang duel Qatar versus Pakistan yang baru akan bertanding pada Minggu (24/9/2023).

Pada Sabtu (23/9/2023) tidak ada pertandingan karena ada upacara pembukaan Asian Games 2022.

Berikut pencetak poin pada laga Indonesia vs China.

Indonesia

Opposite Hitter: 17-Agil Angga Anggara
Outside Hitter: 14-Farhan Halim, 3-Boy Arnez Arabi, 9-Doni Haryono, 10-Fahri Septian Putratama, 11-Sandy Akbar
Setter: 15-Dio Zulfikri, 8-Jasen Natanael Kilanta
Middle Blocker: 4-Hendra Kurniawan, 6-Muhamad Malizi, 13-Hernanda Zulfi (C)
Libero: 19-Fahreza Rakha Abhinaya

Pelatih: Jiang Jie

---------------------

China

Opposite Hitter: 2-Jiang Chuan (C), 19-Zhang Guan Hua
Opposite Hitter: 6-Yu Yuan Tai, 22-Zhang Jing Yin, 23-Wang Bin, 29- Dai Qing Yao
Setter: 3-Wang He Bin, 7-Yu Yao Chen
Middle Blocker: 1-Wang Dong Chen, 9-Li Yong Zhen, 15-Peng Shi Kun
Libero: 16-Qu Zhong Shuai

Pelatih: Wu Sheng

Berikut rekap hasil babak 12 besar voli indoor putra Asian Games 2022.

1. Pukul 09.30 WIB

- Bahrain vs Qatar (1-3) : 23-25, 25-18, 19-25, 17-25 (CXC Gymnasium)

- Iran vs Thailand (3-0) : 25-21, 25-18, 25-26 (LSC Gymnasium)

2. Pukul 13.30 WIB

- Kazakhstan vs Jepang (0-3) : 22-25, 21-25, 15-25 (LSC Gymnasium)

- India vs Taiwan (3-0) : 25-22, 25-22, 25-21 (CXC Gymnasium)

3. Pukul 18.00 WIB

- Korea Selatan vs Pakistan (0-3) : 19-25, 22-25, 21-15 (CXC Gymnasium)

- China vs Indonesia (3-1) : 25-17, 25-17, 23-25, 25-22 (LSC Gymnasium)

Baca Juga: Hasil Practice MotoGP India 2023 - Adik Valentino Rossi Tercepat, Marc Marquez dan Fabio Quartararo Lolos Q2

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136