BOLASPORT.COM - Timnas voli putra Indonesia akan kembali tampil usai tersingkir pada babak 12 besar ajang Asian Games 2022.
Skuad Garuda mendapatkan kesempatan untuk menebus luka pada ajang Asian Games 2022 dengan berlaga untuk pemeringkatan 7-10 besar.
Sebelumnya, ambisi Indonesia untuk melangkah jauh pada pesta olahraga terbesar di Asia tersebut kandas di babak 12 besar.
Tim arahan Jeff Jiang Jie tersebut harus mengakui keunggulan tim tuan rumah China dengan skor 1-3.
Kekalahan tersebut membuat Indonesia tak bisa mendapatkan keuntungan yang besar dengan lolos langsung menuju babak semifinal.
Untuk tantangan pertama dalam pemeringkatan 7-10 besar ini, Farhan Halim dkk akan berhadapan dengan Kazakhstan.
Kazakhstan melaju menantang tim Merah-putih setelah mereka memetik kemenangan atas Taiwan dengan skor 3-2.
Laga pemeringkatan 7-10 besar lainnya akan menjadi milik Korea Selatan yang dipastikan berjumpa Thailand.
Bersaing dalam pemeringkatan 7-10 besar Asian Games 2022 ini tentu menjadi torehan yang mengecewakan bagi Korea Selatan.
Baca Juga: Hasil Voli Asian Games 2022 - Nelangsa Korea Selatan Berakhir, Thailand di Ambang Pelampiasan
Mereka tampil kurang garang pada event ini dengan menorehkan dua kekalahan dari India pada penyisihan Grup C dan Pakistan pada 12 besar.
Pada Asian Games 2018 lalu, Korea Selatan melaju lebih jauh dengan merebut medali perak.
Torehan ini juga membuat mereka untuk pertama kalinya sejak tahun 1966 tidak bisa memeriahkan persaingan di babak empat besar.
Selain menyajikan pertandingan-pertandingan dari tim yang terluka, fase semifinal juga akan bergulir pada esok hari, Senin (25/9/2023).
Baca Juga: Hasil Voli Asian Games 2022 - Magis India Luluh Lantak, 2 Pawang Indonesia Bentrok di Semifinal
Laga semifinal Asian Games 2022 pertama akan melibatkan tim kuat Iran menghadapi Qatar di venue Linping Sports Centre Gymnasium.
Iran sendiri menjadi salah satu tim yang paling diperhitungkan dalam ajang ini mengingat mereka tampil dengan mayoritas kekuatan terbaik.
Nama-nama berpengalaman menghiasi tim peringkat kedua terbaik di Asia itu untuk bisa mempertahankan medali emasnya.
Sementara itu, pertandingan semifinal kedua akan melibatkan tuan rumah China yang menghadapi Jepang.
Menghadapi tim terbaik Asia tersebut tentunya menjadi tantangan besar bagi China yang tahun ini terdegradasi dari Volleyball Nations League (VNL).
Di sisi lain, Jepang masih menjadi tim yang belum pernah kehilangan satu set pun sejak babak penyisihan.
Berikut jadwal lengkap cabor voli putra indoor Asian Games 2022, Senin (25/9/2023).
Venue Linping Sports Centre Gymnasium
09.30 WIB - Taiwan vs Bahrain (pemeringkatan 11-12 besar)
13.30 WIB - Iran vs Qatar (Semifinal)
18.00 WIB - China vs Jepang (Semifinal)
Venue China Textile City Sports Centre Gymnasium
13.30 WIB - Indonesia vs Kazakhstan (Pemeringkatan 7-10 besar)
18.00 WIB - Thailand vs Korea Selatan (Pemeringkatan 7-10 besar)
Baca Juga: Hasil Voli Asian Games 2022 - Usai Tanding 5 Set, Kazakhstan Jumpa Indonesia Lagi
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Hangzhou2022.cn |
Komentar