BOLASPORT.COM - Gelandang timnas U-24 Indonesia Rachmat Irianto meyakini kehadiran Ramadhan Sananta bakal menjadi solusi lini depan skuad Garuda Muda saat melawan Uzbekistan.
Seperti diketahui, timnas U-24 Indonesia bakal menghadapi Uzbekistan pada babak 16 besar Asian Games 2022.
Tim asuhan Indra Sjafri ini bakal melakoni laga ini di Shangcheng Sports Centre Stadium, Hangzhou, China, Kamis (27/9/2023).
Laga ini tak akan menjadi pertandingan mudah untuk tim Merah Putih.
Baca Juga: Empat Masalah Timnas U-24 Indonesia sebelum Jumpa Uzbekistan di 16 Besar Asian Games 2022
Sebab Uzbekistan lebih diunggulkan dalam laga ini.
Hal ini karena tim Merah Putih memang memiliki catatan kurang bagus selama tampil di babak fase grup.
Timnas U-24 Indonesia dalam tiga laga hanya mampu meraih satu kemenangan dan dua kekalahan.
Sehingga Rachmat Irianto dan kawan-kawan tak begitu diunggulkan karena Uzbekistan jauh lebih baik.
Uzbekistan meraih dua kali kemenangan atas Hong Kong.
Oleh karena itu, timnas U-24 Indonesia diprediksi bakal kesulitan melawan Uzbekistan.
Rachmat Irianto pun mengakui bahwa Uzbekistan bukan lawan yang mudah.
Namun, walaupun begitu pemain Persib Bandung itu percaya timnas U-24 Indonesia bakal bisa menghadapi Uzbekistan.
Menurutnya para pemain tetap optimistis untuk bisa meraih kemenangan walaupun tak diunggulkan.
Ia menilai bola itu bundar, sehingga apapun bia terjadi.
“Jelas enggak mudah, tapi harus optimistis,” ujar Rachmat Irianto dalam keterangannya.
“Karena bola itu bundar, tetap berikan yang terbaik saja," ujarnya.
Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Rian itu mengaku bergabungnya Ramadhan Sananta bakal bisa membuat timnas U-24 Indonesia lebih garang.
Sebagaimana diketahui, pemain Persis Solo itu baru tiba di Hangzhou, China pada Selasa (26/9/2023) siang waktu setempat.
Sananta memang telat bergabung ke Asian Games 2022.
Akan tetapi, kedatangan Ramadhan Sananta ini dipercaya bakal bisa menjadi solusi lini depan tim Merah Putih.
Sebab selama tampil di penyisihan grup timnas U-24 Indonesia memang cukup buntu dalam penyerangan, bahkan kesulitan untuk mencetak gol ke gawang lawan.
“(Sananta) sangat membantu karena kemarin kita kehilangan sosok penyerang,” tuturnya.
Sekedar info, Rian sendiri diyakini tak akan bisa bermain tampil membela timnas U-24 Indonesia lawan Uzbekistan.
Hal ini karena mantan pemain Persebaya itu telah mengantongi dua kartu kuning.
Baca Juga: Gelandang Timnas U-24 Indonesia Optimis Bisa Lewati Uzbekistan
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar