Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terungkap, Alasan di Balik Layar Pramac Pilih Murid Valentino Rossi yang Dibuang Yamaha Bergabung pada MotoGP 2024

By Delia Mustikasari - Rabu, 27 September 2023 | 17:30 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Franco Morbidelli, pada sesi latihan bebas MotoGP Catalunya 2023 di Circuit de Barcelona-Catalunya, Jumat (2/9/2023).
LLUIS GENE/AFP
Pembalap Monster Energy Yamaha, Franco Morbidelli, pada sesi latihan bebas MotoGP Catalunya 2023 di Circuit de Barcelona-Catalunya, Jumat (2/9/2023).

BOLASPORT.COM - Karier Franco Morbidelli pada MotoGP terselamatkan oleh perpindahannya ke Pramac Ducati musim depan.

Morbidelli akan dipecat dari kursinya di Yamaha pada akhir musim ini, setelah berbulan-bulan diragukan posisinya, tetapi kekhawatiran tentang masa depannya kini telah teratasi.

Namun meski murid Valentino Rossi dari Akademi VR46 ini mempertahankan reputasi yang kuat atas pencapaiannya pada masa lalu, ada alasan lain di balik layar mengapa ia terpilih.

Prima, perusahaan asuransi besar yang mensponsori tim Pramac, secara khusus menginginkan pembalap Italia, seperti dilaporkan Speedweek.

Keluarnya Johann Zarco dari kursi Pramac membuka kekosongan bersama Jorge Martin dan Prima merasakan peluang untuk memperkuat kehadiran Italia di tim yang bermarkas di Italia itu.

Morbidelli adalah salah satu dari empat lulusan Akademi VR46 Valentino Rossi di grid MotoGP saat ini, melesat ke barisan depan.

Dia bahkan mengesampingkan kemungkinan Marc Marquez tiba di Pramac. Sebaliknya, pembalap bintang Honda itu kemungkinan besar akan pindah ke Gresini Ducati.

Bagi Morbidelli, peralihannya pada 2024 mewakili peluang luar biasa untuk menukar salah satu motor terburuk di grid dengan yang terbaik.

Dia akan mendapat manfaat dari Desmosedici spesifikasi terbaru di Pramac dan berharap kembali ke deretan teratas setelah menyelesaikan MotoGP musim 2020 sebagai runner-up.

Pembalap berusia 28 tahun memenangkan tiga balapam pada  2020.

Namun, dia belum pernah menang lagi sejak itu. Kini dia bersama rekan setimnya, Fabio Quartararo mengalami kesulitan bersaing di papan atas karena performa Yamaha di bawah standar tahun ini.

Baca Juga: Selipkan Kebiasaan Jatuh Bagnaia, Juru Ramal MotoGP Tak Yakin Jorge Martin Juara, Bezzecchi Justru Lebih Disorot


REKOMENDASI HARI INI

Kesan Pertama Jorge Martin di Motor Aprilia Bocor, Langsung Peka Plus Minus dengan Ducati Desmosedici GP

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X