BOLASPORT.COM - Inter Milan kini mempunyai pawang baru. Adapun AC Milan mengintip posisi puncak klasemen Liga Italia 2023-2024.
Giornata 6 Liga Italia 2023-2024 kembali digelar pada Rabu (27/9/2023) hingga Kamis dini hari WIB.
Ada beberapa tim besar yang tampil pada tengah pekan ini, antara lain AC Milan, Inter Milan, Napoli, dan Lazio.
AC Milan tampil lebih dulu dengan bertamu ke markas Cagliari di Stadion Unipol Domus pada Rabu (27/9/2023) malam hari WIB.
Dalam laga tersebut, AC Milan berhasil mendominasi jalannya pertandingan atas Cagliari.
Akan tetapi, gawang I Rossoneri justru kebobolan lebih dulu melalui gol Zito Luvumbo pada menit ke-29.
AC Milan butuh waktu 11 menit untuk menyamakan kedudukan melalui gol Noah Okafor.
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Inter Milan Tak Lagi Sempurna, Pembunuh Juventus Jadi Pelakunya
Setelah berhasil menyamakan kedudukan, I Rossoneri tampil lebih menyerang dan mampu membalikkan keadaaan lima menit kemudian.
Kali ini, bek asal Inggris, Fikayo Tomori, menjadi aktor utama dalam gol kedua AC Milan ke gawang I Rossoblu pada menit ke-45.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Lega Serie A |
Komentar