BOLASPORT.COM - India sukses menghancurkan asa Korea Selatan pada semifinal bulu tangkis beregu putra Asian Games 2022 dalam pertarungan alot yang berlangsung sampai 317 menit alias lebih dari lima jam.
Mereka mengukir sejarah besar di panggung olahraga terbesar se-Asia tersebut.
Kepastian itu diraih setelah tim bulu tangkis putra India berhasil meraih tiket final Asian Games 2022 setelah menumbangkan Korea Selatan pada semifinal yang berlangsung hari ini, Sabtu (30/9/2023).
Berlaga di Binjiang Gymnasium, Hangzhou, China, India berhasil keluar sebagai pemenang dalam duel sengit selama 317 menit lamanya atas Korea Selatan.
Pertandingan yang berlangsung sampai lima partai tersebut akhirnya dimenangkan oleh India dengan skor 3-2.
Pertarungan semifinal antara kedua tim langsung berlangsung sengit sejak partai pertama dimulai.
Kekuatan Korea Selatan yang pada perempat final sebelumnya telah mengandaskan Indonesia, berhasil diredam India. Terutama akibat kekalahan yang diderita pada nomor tunggal putra kedua.
Deul hari ini dibuka dengan kemenangan H.S Prannoy yang sukses menundukkan Jeon Hyeok-jin dalam laga tiga gim alot, 18-21, 21-16, 21-19.
Kemenangan sengit Prannoy tersebut nyatanya menjadi sinyal bahwa laga kedua tim hari ini benar-benar berlangsung sangat sengit.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar